18 Warga Tumbang Disuntik Nyamuk DBD

CIKUPA,SNOL— Dalam satu minggu terakhir, di wilayah Desa Bojong Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang ditemukan 7 kasus warga yang dinyatakan positif terjangkit penyakit demam berdarah dengue (DBD).

Beberapa minggu sebelumnya, di Desa Dukuh Kecamatan Cikupa juga ditemukan 11 kasus yang sama. Berdasarkan data itulah Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang mengklaim wilayah kecamatan itu dinyatakan sebagai zona merah wabah penyakit yang disebabkan oleh nyamuk aedes aegypti.

Musim pancaroba yang terjadi akhir-akhir ini menyebabkan munculnya sejumlah penyakit. Seperti halnya DBD, jika tidak diwaspadai maka penyakit ini akan cepat menyebar. Pasien yang terjangkit bisa berdampak buruk, bahkan bisa sampai mengakibatkan korban jiwa jika tidak cepat ditangani. Terhitung dari bulan Januari sampai dengan Maret 2014 sudah ada 55 orang yang terjangkit DBD di Kecamatan Cikupa.

Kaur Desa Bojong Hendra Gunawan mengatakan, mewabahnya DBD di desanya sebenarnya terjadi sudah sejak satu bulan lalu. Namun karena tidak ada laporan secara resmi, upaya pencegahannya lambat. Beruntung, korban segera dibawa ke rumah sakit, sehingga korban bisa tertolong. “Tapi ya begitu kalau laporannya lambat, upaya pencegahan agar tidak menjalar kan ikut lambat. Apalagi untuk pencegahan melalui foging kan butuh diagnosa dulu dari rumah sakit minimal tiga kasus, baru dari pemerintah melakukan foging,” ujarnya.

Pelaksana program DBD di Puskesmas Cikupa, Nur Ismail mengatakan, dirinya kerap melakukan penyuluhan di desa-desa untuk mensosialisasikan bahaya DBD. Petugas kesehatan selalu menekankan kepada masyarakat supaya membiasakan diri dengan hidup sehat dan menjaga lingkungannya supaya tetap bersih untuk mewaspadai penyakit DBD. Investigasi lapangan juga terus dilakukan, seperti di saluran air dan genangan air lainnya. Hal itu dilakukan sebagai upaya penyelidikan secara epidemiologi untuk mencari jentik nyamuk. Jika ditemukan maka pihaknya segera melakukan fogging di daerah sekitar.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang Naniek Isnaini menyatakan perlu adanya kesadaran dari masyarakat akan pentingnya hidup bersih. Khususnya di Kecamatan Cikupa, Dinkes akan mengadakan pemberdayaan terhadap masyarakat sebagai langkah upaya untuk pencegahan penyakit DBD. “Diharapkan kesadaran masyarakat akan tumbuh, seiring dengan upaya Dinkes yang sering melakukan sosialisasi tentang upaya pemberantasan dan pencegahan penyakit tersebut,” pungkas Naniek. (mg19/jarkasih)