Daftar Tunggu Haji di Lebak 16 Tahun

LEBAK, SNOL—Para calon jemaah haji (calhaj) di Kabupaten Lebak harus menunggu sangat lama untuk bisa diberangkatkan ke Tanah Suci. Sebab daftar tunggunya telah mencapai 7.800 antrean.    Dengan antrean sebanyak itu, artinya warga yang mendaftar tahun 2015 ini kemungkinan akan berangkat ke Tanah Suci 16 tahun yang akan datang atau tepatnya pada 2031.      Kepala Seksi Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Lebak, Ahmad Tohawi mengatakan, rata-rata tiap tahun Kabupaten Lebak memberangkatkan sekitar 500 jemaah sesuai dengan kapasitas satu kloter (kelompok terbang). Tahun 2015 ini saja, Lebak memberangkatkan sebanyak 422 jemaah dengan rincian 417 orang calhaj reguler dan 5 orang dari TPHD (Tim Pemandu Haji Daerah).

      “Tadinya calhaj reguler berjumlah 418 orang, namun 1 orang meninggal dunia atas nama Muhammad Jundi (66) warga Kecamatan Cilograng. Yang bersangkutan meninggal dunia karena sakit pada Senin (7/9) lalu,” kata Tohawi, di ruang kerjanya, Kamis (10/9).

      Meski daftar tunggu cukup lama, namun antusias warga untuk menunaikan rukun Islam yang kelima ini begitu tinggi. Itu terbukti dengan banyaknya warga yang menabung di bank-bank yang telah ditunjuk oleh pemerintah untuk mengumpulkan Ongkos Naik Haji (ONH). Bank-bank yang dimaksud adalah BRI Syariah, BNI Syariah, BSM (Bank Syariah Mandiri) dan Bank Muamalah. “Warga yang menabung di bank tersebut kemudian melapor ke kita dengan membawa persyaratan seperti foto copy KTP, KK, surat nikah, akte kelahiran dan SK Sehat dari RS atau puskesmas pemerintah,” ujat Tohawi, kemarin.

      Saat disinggung bagaimana jika warga yang ingin naik haji tersebut meninggal dunia sebelum berangkat? Tohawi mengaku, uang itu akan dikembalikan kepada ahli waris dengan catatan mereka mengajukan pengembalian uang. “Misalnya ada warga yang meninggal, kuota hajinya tidak bisa digantikan oleh pihak keluarga atau kerabat yang lainnya. Kalaupun keluarga itu mau naik haji, ia harus daftar baru,” ujar Tohawi, seraya mengakui ONH untuk tahun 2015 ini sekitar 2626 Dolar, turun dari tahun sebelumnya yang mencapai sekitar 3000 Dolar.

Hari Ini 422 Calhaj Siap Diberangkatkan

 

Sementara, sebanyak 422 calhaj asal Lebak akan diberangkatkan pada Jumat (11/9), dan sebelumnya akan dilepas terlebih dahulu oleh Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya di Gedung Negara Pendopo Pemkab Lebak sekitar pukul 08.30 WIB. Para calhaj asal Lebak ini harus sudah tiba di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta sekitar pukul 15.00 WIB.

      “Para Calhaj akan berangkat ke Tanah Suci dari Bandara Halim Perdana Kusuma pada hari Sabtu (12/9) dan direncanakan akan kembali ke Tanah Air pada tanggal 20 Oktober 2015 mendatang. Kita berharap mereka semuanya menjadi haji yang mabrur,” jelasnya.

      Salah seorang Calhaj asal Kecamatan Rangkasbitung Nurlatifah (49) mengakui, dirinya sudah siap lahir batin untuk menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci. Bahkan ia juga sudah membawa peralatan yang dibutuhkan selama di Arab Saudi. “Barang bawaan kita memang dibatasi maksimal 32 Kilogram,” imbuhnya. (ahmadi/made)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.