ICW: Airin-Ben Harus Fokus Anti Korupsi
TANGSEL, SNOL Pelantikan Airin Ben mendapatkan perhatian para aktivis. Wakil Koordinator ICW, Ade Irawan mengatakan Kota Tangsel mempunyai problem di tata kelola pemerintahan yang cenderung koruptif.
Sampai saat ini saja masih ada kasus yang belum kelar ditangani oleh KPK dan berpotensi menyeret orang-orang di Tangsel.
“Pertama hal yang paling penting, bagaimana Walikota bersama Wakilnya ke depan bisa fokus anti korupsi dan jangan sampai masuk dua kali ke lubang yang sama,” kata Ade saat dihubungi, Rabu (20/4).
Lanjut Ade, fokus isu korupsi ini artinya komitmen menggunakan anggaran untuk kepentingan rakyat, bukan sebelumnya yang mengutamakan kepentingan diluar itu yakni perusahaan milik keluarga dan koleganya.
Pekerjaan rumah selain korupsi tentunya harus bisa mengembalikan kepercayaan menjalankan pemerintahan kepada masyarakat.
Koordinator Tangerang Public Transparency Watch (TRUTH), Suhendar menegaskan, pekerjaan terberat Walikota Tangsel saat ini adalah komitmen membangun pemerintahan dengan tata kelola yang baik dan bersih, dimana didalamnya ada nilai-nilai transparansi, membangun partisipasi masyarakat yang tinggi dan anti korupsi. (uis/ahmadi/mg9/catur/gatot/satelitnews)