Sopir Truk Tusuk Pekerja Serabutan
CILEGON,SNOL—Kawan atau lawan, jika sudah tersinggung akan lain ceritanya. Itu yang terjadi di warung remang-remang milik Samsuri yang terletak di Lingkungan Cikuasa Pantai, Kelurahan Gerem Kecamatan Grogol, Cilegon.Adalah Erwin, warga Lampung yang sehari-hari bekerja serabutan tewas ditusuk rekannya berinisial H yang merupakan sopir lintas Sumatera, Kamis, (22/10) sekitar pukul 22.00 WIB lalu. Korban meninggal dunia saat tengah menjalani perawatan di RSUD Panggungrawi Sabtu (24/10).
Peristiwa itu bermula saat korban Erwin yang tengah pesta miras dan mabuk berat mengajak pelaku H untuk bergabung dan berpesta miras bersama-sama, namun pelaku menolak ajakan itu. Kesal ajakannya ditolak, korban kemudian melontarkan kata-kata kasar terhadap pelaku. Tak terima dengan perkataan kasar yang dilontarkan, pelaku naik pitam dan menghampiri korban. Cekcok pun tak bisa dihindari hingga berujung pada penusukan.
“Memang benar, pada Kamis, 22 Oktober ada peristiwa penusukan yang kita peroleh dari laporan warga di Cikuasa Pantai. Korban bernama Erwin, warga Lampung. Saat ini kasus penusukan itu dalam penyelidikan kami,” ungkap Kapolsek Pulomerak, Kompol Muhammad Yosa Hadi yang dikonfirmasi, Minggu (25/10).
Kapolsek mengungkapkan, saat kejadian korban langsung dilarikan ke RSUD Panggungrawi untuk mendapatkan perawatan namun pada Sabtu (24/10) korban tidak dapat ditolong dan meninggal dunia. “Korban mengalami luka tusukan di bagian perut. Meninggal sekitar pukul 03.45 WIB di RSUD Panggungrawi,” ungkapnya.
Masih kata Kapolsek, pihaknya telah menerjunkan Tim Unit Resktrim untuk melakukan penyelidikan di lokasi. Meski belum diketahui motif pasti dibalik peristiwa penusukan itu, namun diduga kuat karena pelaku tersinggung karena ulah korban. “Kita langsung ke lokasi untuk olah TKP, ada tiga saksi yang sudah kita mintai keterangan,” terangnya.
Kanit Reskrim Pulomerak, AKP I Ketut Kesuma yang dikonfirmasi terkait keberadaan pelaku menegaskan, pihaknya langsung melakkan pengejaran dan mencari jejak pelaku. “Dari keterangan beberapa saksi di lokasi, kami sudah mengantongi identitas pelaku. Pekerjaan pelaku sebagai sopir truk, dan saat ini jejaknya sedang kita buru,” pungkasnya.(nal/igo/bnn)