Omset IKM Harganas Capai Target
SERPONG,SNOL—Sebanyak 180 pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) Kota Tangsel meraup omset Rp 5 sampai 10 juta perhari dalam kegiatan pameran dan gelar dagang pada Hari Keluarga Nasional (Harganas), 28 Juli–1 Agustus 2015 lalu. Omset tersebut sudah mencapai target yang dicanangkan.Kepala Bidang Industri pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Tangsel, Ferry Fayacun, Senin (3/8), mengungkapkan selama tiga hari pelaksanaan Harganas setiap pelaku IKM menghasil mengantongi omset Rp 15 sampai 30 juta rupiah. Itu berarti secara komulatif omset yang diraih pelaku IKM adalah Rp 5,4 miliar. Ferry pun mengaku omset tersebut sesuai dengan target yang sudah ditetapkan.
“Alhamdulillah sesuai juga. Selain memang omsetnya sesuai target, kami pun mengincar efek domino jangka panjangnya,”tutur Ferry. Efek jangka panjang yang dimaksud adalah memperkenalkan produk IKM kepada masyarakat. Terlebih, dalam Harganas dilakukan pemberian goody bag untuk 15 ribu tamu undangan dari seluruh Indonesia yang berisikan hasil kerajinan IKM Tangsel. Hasil kerajinan yang diberikan yakni tas dengan motif batik dan berbagai produk lainnya.
“Untuk jangka panjang, akan ada tawaran kerjasama dalam pengiriman atau pemesan barang. Nanti akan disiapkan lagi SDM maupun produknya. Agar kualitasnya tidak menurun, justru naik karena ada motivasi lebih untuk memproduksi produk unggulan,”tutur Ferry.
Di lain pihak, salah seorang pelaku IKM, Suharni, dia puas dengan pelaksanaan pameran tersebut. Ibu berkerudung yang berjualan cemilan makaroni berbagai rasa itu mengaku mendapat banyak pesanan pascapameran tersebut.
“Jadi banyak yang pesan juga, meningkat pascapameran. Terutama untuk rasa makaroni baladonya, lebih banyak peminat,” ujar Suharni. (pramita/gatot)