Dindikbud Janjikan Insetif Cair Pekan Ini
TANGERANG,SNOL—Pekan ini, Pemkot Tangerang janjikan insentif guru sebesar Rp 1,5 juta pertiga bulan, akan cair. Dana insentif tersebut molor dari jadwal semestinya dicairkan dari jadwal sebelumnya, yakni awal April lalu.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangerang Akhmad Lutfi mengatakan, keterlambatan pencairan dana insentif guru akan selesai di pekan in, atau memasuki akhir bulan. Menurutnya, keterlambatan diakibatkan adanya sedikit perubahan mengenai administrasi.
“Hanya sedikit permasalahan di perubahan administrasi, karena kurang lengkapnya data guru yang masuk ke kami. Sama sekali tidak ada unsur kesengajaan, mohon para guru untuk bersabar ya,” tutur Lutfi saat ditemui, Senin (20/4).
Dia pun berharap, guru-guru di Kota Tangerang bisa bersabar dan memaklumi kondisi tersebut. Lutfi pun meminta kepada tim Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, untuk segera melengkapi data guru yang belum rampung.
Lutfi menjamin, keterlambatan seperti ini tidak akan terjadi lagi pada bulan-bulan berikutnya. “Minggu ini segera diselesaikan pencairannya, semoga bulan depan tidak akan terjadi keterlambatan lagi,”ujarnya.
Sementara dilain pihak, Kepala SDN Tangerang 6 Kota Tangerang Ahmad mengaku, pihaknya memang belum menerima insentif untuk triwulan pertama di 2015. Meski sudah ada desas desus akan dicairkannya pekan ini, Ahmad mengaku belum mengetahui persis kapan tepatnya insetif tersebut keluar.
“Infonya sih minggu ini cair, tapi nggak tahu kapan pastinya,” katanya saat ditemui dikantornya. Lebih lanjut, Ahmad menambahkan, mengenai data guru pihaknya sudah melaporkan kepada dinas terkait dari awal Januari lalu.
Dia mengakui bahwa adanya perubahan input data guru yang berdampak kepada pencairan insentif guru di triwulan pertama ini. “Semoga saja input datanya bisa segera diselesaikan, jadi kedepannya tidak terlambat lagi,” pungkasnya. (widiawati/pramita)