Dana BSM di Banten Cair 21 Juli
SERANG,SNOL Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui Dinas Pendidikan Provinsi Banten bakal mencairkan dana bantuan siswa miskin (BSM) di Banten pada tanggal 21 Juli nanti.
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Banten, Hudaya Latuconsina mengatakan jumlah penerima BSM SD di Banten sebanyak 10.953 siswa. Rinciannya, Kabupaten Lebak 2.055 siswa, Kabupaten Pandeglang 2.237 siswa, Kabupaten Serang 1.389 siswa, Kabupaten Tangerang 2.667 siswa, Kota Cilegon 250 siswa, Kota Serang 666 siswa, Kota Tangerang 1.466 siswa, dan Kota Tangsel 223 siswa.
“Masing-masing siswa menerima dana BSM SD dalam satu tahun Rp 360 ribu. Untuk SMP sebanyak 26.316 siswa. Setiap siswa menerima dana BSM dalam satu tahun Rp 550 ribu. BSM ini merupakan kompensasi kenaikan harga BBM,” kata Hudaya di Serang, kemarin.
BSM SMK sebanyak 17.068 siswa dengan rincian Kabupaten Pandeglang 2.138 siswa, Kabupaten Lebak 1.437 siswa, Kabupaten Tangerang 5.026 siswa, Kabupaten Serang 2.060 siswa, Kota Tangerang 2.133 siswa, Kota Cilegon 580 siswa, Kota Serang 1.539 siswa, dan Kota Tangsel 2.155 siswa. Masing-masing siswa menerima BSM dalam satu tahun Rp 1 juta.
“Untuk BSM SMA sebanyak 8.741 siswa dengan rincian Kabupaten 1.091 siswa, Kabupaten Pandeglang 1.363 siswa, Kabupaten Serang 795 siswa, Kabupaten Tangerang 1.857 siswa, Kota Cilegon 253, Kota Serang 856 siswa, Kota Tangerang 1.993 siswa, dan Kota Tangsel 533 siswa. Masing-masing siswa menerima bantuan dalam satu tahun Rp 1 juta,” ujarnya.
Sekretaris Dinas Pendidikan Pandeglang Nurhasan mengatakan, pihaknya baru akan melakukan pembahasan alokasi BSM tersebut.”Rencananya pembahasan alokasi BSM untuk tahun 2013 hari ini (kemarin). Jumlah penerima BSM di Pandeglang dipastikan mengalami peningkatan dari tahun lalu,” kata Nurhasan. (arif/mardiana/eman)