Empat Orang yang Memungkinkan Menabur Sianida ke Kopi Mirna

JAKARTA,SNOL Ahli toksikologi, I Made Agus Gelgel Wirasuta dalam kesaksiannya di sidang lanjutan kopi sianida, Kamis, (25/8), menyebut ada empat orang yang memungkinkan untuk memasukkan sianida ke dalam kopi Mirna

“Empat orang yang memungkinkan adalah orang yang campur atau menyiapkan bahan, peracik, penyaji, dan pemesan es kopi itu sendiri,” kata Gelgel di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Menurutnya, empat kemungkinan itu merupakan hasil dari rekonstruksi dan analisis kasus kematian Mirna. Gelgel mengaku, ia melakukan pemeriksaan berdasarkan keterangan yang didapat dari Berita Acara Pemeriksaan (BAP) kepolisian.

“Hal itu didapat dari rekonstruksi es kopi yang dilihat para panelis (pegawai Kafe Oliver),” tambahnya.

Namun dari empat orang itu, si pemesan tetap diduga kuat orang yang menabur sianida. Karena dari berbagai pemeriksaan yang dilakukan semuanya mengarah ke Jessica.

Seperti diketahui, hari ini, terdakwa kasus tewasnya Wayan Mirna Salihin, Jessica menjalani sidang yang ke-14 di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat hari ini. Dalam sidang ke-14, diketahui ada dua saksi ahli yang bersaksi.

Kedua saksi itu adalah, ahli toksikologi, I Made Agus Gelgel Wirasuta dari Universitas Udayana, dan ahli hukum pidana Edward Omar Syarif Hiariej dari Universitas Gajah Mada. (elf/JPG)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.