Balita Telantar Akhirnya Bertemu keluarganya

SERANG,SNOL—Identitas keluarga Ayu, bocah berusia tiga tahun yang diduga ditelantarkan oleh orang tuanya di pinggir Jalan Kampung Tembong Kelurahan Kerundang Kecamatan Cipocok Jaya Kota Serang Minggu (25/10) lalu akhirnya terungkap. Pada Selasa (27/10) siang, keluarga Ayu mendatangi Polres Serang dan Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kota Serang setelah mendapati informasi mengenai keberadaan salah satu anggota keluarganya yang meninggalkan rumah.Keluarga Ayu yang datang ke PPA Polres Serang sekitar pukul 14.00 WIB antara lain Kakeknya bernama Sukamto, Neneknya Entri dan Pamannya Ahmad yang berasal dari Grogol Kota Cilegon. Awalnya pihak keluarga tidak mengetahui keberadaan Ayu setelah hari Minggu lalu ibunya bernama Lusi meninggalkan rumah bersama dua anaknya.

Kemudian pihak keluarga mendapat informasi dari media massa mengenai adanya penelantaran anak yang mirip Ayu. Setelah mendatangi LPA Kota Serang, balita yang ditemukan di pinggir jalan itu dipastikan adalah Ayu. Oleh pihak LPA, Ayu kemudian dibawa ke Unit PPA Polres Serang untuk proses serah terima. “Kami dapat informasi dari media massa bahwa Ayu ditangani LPA. Adik saya Lusi memang pas hari Minggu (25/10) lalu meninggalkan rumah,” ujar Ahmad, kakak Lusi.

Menurut Ahmad, adiknya itu diduga meninggalkan rumah karena permasalahan hutang yang ia pinjam. Sebelumnya, Lusi diketahui mempunyai hutang dari orang Lampung yang diberikan kepada pacarnya. Kemudian untuk melunasi hutang tersebut, ibu dua anak itu meminjam uang kepada kerabatnya. Diduga takut ditagih dan ketahuan meminjam uang oleh orang tua, Lusi kemudian meninggalkan rumah. “Si Lusi ini pinjam uang buat ngasih cowoknya, Lusi ini enggak berani bilang ke bapaknya. Lusi ini takut dan kabur, dua anaknya dibawa,” ujar Ahmad.

Ahmad meyakini adiknya tidak mungkin sengaja meninggalkan anaknya di pinggir jalan seorang diri. Ia yakini adiknya telah dibujuk rayu oleh pacarnya sehingga meninggalkan Ayu. “Kalau mau niat meninggalkan anak, mungkin tidak akan ditinggalkan di pinggir jalan, tapi ditinggalkan di rumah. Saya curiga dia disuruh meninggalkan anaknya oleh cowoknya. Saya enggak tahu cowoknya, dengar-dengar orang Pandeglang,” ungkapnya.

Kanit PPA Polres Serang Iptu Rezki Parsimovandi memastikan kalau  Sukamto, Entri dan Ahmad adalah keluarga Ayu. Sebelum melakukan proses penyerahan Ayu kepada Sukamto, PPA Polres Serang meminta bukti yang menerangkan balita tersebut adalah keluarganya.

“Bawa bukti kartu keluarga, KTP dan foto yang menerangkan bahwa itu adalah Ayu. Kakek Neneknya cerita, mereka kehilangan Ayu sejak Minggu (25/10),” ujar Kanit.

Kanit menjelaskan, Lusi dan dua anaknya memang tinggal di rumah orang tuanya di Cilegon dan tidak pulang sejak hari Minggu lalu. “Kakek neneknya pergi ke pasar pas hari Minggu itu, enggak tahu kalau Ayu pergi,” ucap Kanit.

Meski identitas keluarga Ayu sudah terungkap, penyidik PPA Polres Serang akan tetap menindaklanjuti proses hukum dugaan penelantaran anak tersebut. “Tetap akan ditindaklanjuti, kita akan selidiki. Kita belum tahu motif Ayu ditinggalkan,” jelas Kanit. (mg30/mardiana/jarkasih)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.