RS Husada Nyaris Terbakar
LEBAK, SNOL– Lahan kering seluas 4 hektar, tak jauh dari Rumah Sakit (RS) Husada di Kampung Salahaur Desa Cijoro Lebak Kecamatan Rangkasbitung Kabupaten Lebak, terbakar. Peristiwa memilukan itu terjadi, diduga akibat api yang berasal dari puntung rokok yang dibuang sembarangan di lahan yang kering akibat kemarau.Tiupan angin kencangmembuat api membesar dan membakar lahan kering. Cepatnya api merambat hingga nyaris membakar gedung RS Husada dan permukiman warga yang lokasinya tidak terlalu jauh. Beruntung, dua unit mobil pemadam kebarakan (Damkar) cepat datang untuk memadamkan api di sejumlah titik lokasi sumber api.
Salah seorang saksi yang juga warga sekitar, Noviani (35) mengatakan, api berkobar sekitar pukul 11.00 Wib dan cepat membakar rumput-rumput yang kering, sehingga api membungbung tinggi hingga masuk ke dalam gedung RS Husada. Apinya cepat merambat dari arah utara ke selatan karena ilalang dan rumputnya kering semua.
“Warga dan keluarga pasien sempat panik. Makanya, kami langsung telepon pemadam kebakaran,” kata Novi, Senin (17/8).
Beberapa menit kemudian, dua unit mobil Damkar tiba dilokasi dan langsung berusaha memadamkan api. Beruntung, dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa dan rumah penduduk ataupun rumah sakit aman.
Kasi Ketentraman dan Ketertiban (Trantib) Satpol PP Lebak, Johan Rifai mengaku, musim kemarau sangat rentan terjadinya kebakaran. Dengan demikian, warga diminta lebih waspada dan berhati-hati. “Alhamdulillah, tidak ada korban. Kita berharap, kejadian seperti ini tidak terulang lagi,” tandasnya. (ahmadi/mardiana/jarkasih)