Guru PNS Keluhkan Gaji Selalu Telat

TANGERANG,SNOL—Mayoritas guru PNS masih gigit jari. Pasalnya, gaji bulanan yang seharusnya sudah diterima awal bulan ini, hingga tanggal 7 April kemarin, guru PNS di Kota Tangerang masih menunggu gaji bulanan.

Kepala SDN Karang Tengah 2 Kota Tangerang Akhmad Sanusi mengaku, pihaknya bersama guru-guru PNS lain belum menerima gaji bulanan. Menurutnya, hampir seluruh guru yang ada di wilayah Kota Tangerang bagian Timur belum menerima. Misalnya saja wilayah Larangan, Ciledug, dan Karang Tengah.

Padahal seharusnya, gajian sudah bisa diperolehnya sejak tanggal 1 atau 2 di awal bulan April. Menurutnya, keterlambatan sudah terjadi sejak awal Januari tahun ini. Kalaupun memang karena masalah penganggaran adminsitrasi, seharusnya tidak terjadi hingga bulan keempat ini.

“Seperti ini sudah terjadi sejak Januari, masa sih sampai bulan keempat ini administrasi tidak bisa rapi sampai harus terlambat terus. Kami masih menunggu gajian bulan ini,” keluh Sanusi.

Lebih lanjut dia menambahkan, guru-guru tidak mengetahui penyebab keterlambatan secara pasti. Karena, gajian bulanan tidak seperti tahun lalu yang langsung mengambil ke Unit Pelaksana Tekhnis (UPT).

Namun, saat ini gajian langsung ditransfer ke bank masing-masing guru PNS. “Sebelumnya, saat dikelola oleh UPT memang ada keluhan dari guru-guru PNS, karena terjadi banyak pungutan atau potongan. Namun, setelah diserahkan, langsung kejadian tersebut tidak dilakukan oleh UPT,” ujarnya.

Sanusi pun berharap, keterlambatan seperti ini tidak terjadi lagi di bulan depan. Jelas sangat mengganggu keperluan pribadi guru PNS. Meski tidak berdampak kepada kegiatan belajar mengajar, namun paling tidak kesejahteraan guru akan terusik.

“Kegiatan belajar mengajarnya sih memang tidak terganggu, tapi kalau terlambat jelas akan mengganggu kebutuhan pribadi guru itu sendiri,” tambahnya.

Sementara itu, salah satu guru SMK negeri yang tidak ingin disebutkan namanya menuturkan, baru menerima gaji bulanan sehari lalu. Meski terlambat, dia merasa bersyukur gajiannya bisa diterima sesuai dengan besarannya.

Menurut info yang diterimanya, masih ada guru dibeberapa sekolah yang ada di Kota Tangerang belum mendapat gaji seperti dirinya. Ia pun tidak tahu mengenai keterlambatan gajian tersebut.

“Baru kemarin diterima gajiannya, memang terlambat sih tapi Alhamdulillah sudah cair, memang belum merata masih ada guru PNS lain yang belum terima gaji,” paparnya. (widiawati/pramita)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.