Jalan Tigaraksa-Citeras Akhirnya Diperbaiki

TIGARAKSA,SNOL— Ruas jalan Tigaraksa Kabupaten Tangerang – Citeras Kabupaten Lebak yang kondisinya sudah rusak parah akhirnya diperbaiki. Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menggelar Ground Breaking pembangunan ruas jalan tersebut. Acara dilaksanakan di Lapangan Bola Kp Guradog RT.03/01 Desa Tegal Sari Kecamatan Tigaraksa, Kamis (14/8).

Kepala Dinas Bina Marga dan Tata Ruang Provinsi Banten H Muhammad Husni Hasan, mengatakanGround Breaking Ruas jalan Tigaraksa sampai Citeras ini bekerjasama dengan PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk. Titik nol pengerjaan pembangunannya dimulai di Kecamatan Tigaraksa, Kecamatan Cisoka, Kecamatan Solear, Kecamatan Maja, Kecamatan Kopo dan terakhir Kecamatan Citeras.

Anggaran untuk pembangunan ruas jalan ini bersumber dari APBD Provinsi Banten Tahun 2014 sebesar Rp150 miliar dengan nilai kontrak Rp147.923.077.000. Kontraknya sendiri dimulai tertanggal 12 Agustus 2014 dan waktu pelaksanaannya selama 540 hari kalender.

Pihak rekanan nantinya akan menyelesaikan pembangunan ruas jalan sepanjang 25,75 Km, namun panjang jalan yang akan ditangani di tahun ini hanya 19,75 Km dan target tahun 2015 mendatang sudah terealisasi sepanjang 25,75 Km. “Kontruksi jalannya beton+wire mesh dan akan dilebarkan seluas 7 meter,” kata Husni, dilokasi acara.

Berdasarkan data di dinasnya, ada 7 ruas jalan provinsi yang akan diperbaiki dengan menyedot anggaran yang cukup besar. Total anggaran untuk pembangunan 7 ruas jalan provinsi tersebut mencapai Rp1,1 triliun. Sedangkan biaya pemeliharaan setiap tahunnya sebesar Rp40 miliar.

Di tempat yang sama, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengungkapkan, Pemerintah Kabupaten Tangerang sejak beberapa tahun lalu terus melakukan pembenahan pembangunan di segala bidang.Salah satu yang menjadi perhatian yaitu proyek betonisasi sejumlah ruas jalan Kabupaten Tangerang yang dapat mengintegrasikan wilayah Kabupaten Tangerang dengan beberapa wilayah lain yang berdampingan.

“Kebijakan ini sudah mulai dilakukan sejak Bapak Plt Gubernur Banten masih menjabat sebagai Wakil Bupati Tangerang dan sampai dengan saat ini masih terus melanjutkannya dengan melakukan betonisasi jalan sampai dengan ruas jalan desa dan kelurahan. Hal ini menjadi sebuah komitmen sebagai upaya memberikan kemudahan akses jalan bagi masyarakat di Kabupaten Tangerang,” ungkap Zaki.

Betonisasi jalan yang dilakukan dimaksudkan untuk membuka akses investasi di Kabupaten Tangerang dengan tujuan agar dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah sebagai salah satu dari 25 Program Unggulan yang sudah dicanangkan yang tertuang dalam RPJMD Kabupaten Tangerang Tahun 2013-2018.

Dengan Ground Breaking ruas jalan Tigaraksa sampai Citeras ini menjadi akhir dari sebuah penantian panjang masyarakat khususnya di sepanjang ruas Jalan Tigaraksa sampai Citeras.Selain itu jalan ini dapat menghubungkan tiga wilayah sekaligus yaitu Kabupaten Tangerang, Kabupaten Serang dan Kabupaten Lebak. “Saya harap dalam waktu yang tidak lama seluruh jalan Provinsi di Kabupaten Tangerang khususnya dapat dilakukan perbaikan, karena imbasnya akan dapat menunjang peningkatan kesejahteraan masyarakat di Provinsi Banten,” harapnya.

Plt Gubernur Banten H Rano Karno mengatakan Pemprov Banten memberikan perhatian besar terhadap infrastruktur khususnya yang ada di wilayah Kabupaten Tangerang. Dalam pembangunan jalan tersebut sebelumnya Rano telah berkoordinasi dengan Pemkab Tangerang Khususnya Bupati Tangerang.

“Sebelumnya tidak pernah ada dalam sejarah,gubernur menginformasikan langsung kepada bupati.Kalau ingin membangun jalan langsung dibangun saja tidak ada komunikasi lagi,” ujar Rano.

Pihaknya berharap Pemkab Tangerang dapat membantu dan mengawasi proses serta kita melibatkan langsung kepada masyarakat untuk membantu proses pembangunan jalan tersebut. Disingung soal Jalan Raya Legok yang diminta Pemkab Tangerang, Rano mengaku masih mengkaji permohonan tersebut. (Jarkasih)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.