60 Ribu Rumah di Kabupaten Serang Belum Teraliri Listrik
SERANG,SNOL—Diduga karena terkendala faktor ekonomi dan dan lokasi rumah yang jaraknya berjauhan dan berada di pedalaman, sebanyak 60 ribu rumah warga di Kabupaten Serang hingga kini belum juga teraliri listrik.
“Ada dua alasan mereka belum memiliki listrik atau Kwh. Pertama tidak mampu untuk membeli Kwh atau memasang dan yang kedua karena posisi rumah mereka banyak yang jauh dari aliran listrik atau tidak terjangkau. Jumlahnya sekitar 60 ribu rumah yang belum teraliri listrik,” ungkap Asad, Kepala Seksi Dinas Pertambangan Dan Energi (Disatamben) Kabupaten Serang, saat ditemui dihalam kantor BPTPM Kabupaten Serang, Kamis (14/8).
Menurut Asad, dalam waktu dekat ini pihaknya akan secepatnya melakukan rakor dengan Kecamtan se Kabupaten Serang. Hal itu dilakukan untuk mendatangi warga yang ada dimasing-masing kecamatan dan kelurahan, sehingga mengetahui sisi ekonomi masyarakat sesungguhnya. “Bila ada warga belum memiliki listrik namun dari sisi ekonominya bagus atau mampu, maka warga tersebut tidak akan direalisasikan aliran listrik meski mengajukan,” ujarnya.
Tahun 2014 ini sebanyak 1.274 rumah sudah diberikan bantuan Kwh atau listrik desa (Lisdes) yang tersebar di 17 kecamtan dan 39 kelurahan di Kabupaten Serang. Sedangkan sekitar 60 ribu yang belum teraliri listrik akan mendapatkan pada tahun berikutnya secara bertahap.
“Pembagiannya secara bertahap karena tidak semua yang mengajukan akan direalisasikan. Sebab bantuan Lisdes tersebut disesuaikan dengan anggaran yang ada,” tandasnya.
Sementara, Ketua Lembaga Perlindungan Konsumen Kabupaten Serang, Sopyan meminta kepada DPRD Kabupaten Serang menambah jatah bantuan Lisdes tersebut minimal 2 ribu KwH dalam satu tahun. Sehingga dari 60 ribu warga yang belum teraliri listrik bisa secepatnya memiliki listrik. “Kami berharap anggaran belanjanya ditambah,” harapmya (mg23/jarkasih)