Motor Raib di Pokja Wartawan
TANGERANG, SNOL Dua unit sepeda motor yang terparkir di Sekretariat Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Tangerang di Jalan Perintis Kemerdekaan, Cikokol, Senin (23/9) malam raib dibawa kabur pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
Dua motor hilang tersebut masing-masing adalah Honda Supra NF 125 dengan nomor polisi (Nopol) B 6450 CQR milik Agung Cahya Permana, seorang pewarta salah satu stasiun televisi swasta dan Yamaha Mio B 6741 CWF milik Muhamad Sabihi (Bihi) anak penjaga Sekretariat Pokja.
Salah seorang korban, Agung mengaku dirinya baru sadar akan motornya hilang usai meliput di Bandara Soekarno-Hatta. “Ya itu, pas pulang dari bandara di Pokja ada ribut-ribut hilang motornya anak Mang Jaya (Bihi-red). Eh, pas dilihat, ternyata motor saya juga enggak ada. Langsung lemes,” ujarnya.
Sementara Mega salah seorang wartawan yang kala itu ada di lokasi kejadian mengaku tidak melihat adanya gerak-gerik yang aneh dari orang-orang sekitar atau bahkan orang asing yang berada di luar lingkup Pokja. “Waktu masuk ke dalam tadi saya masih lihat motor Bihi di pojok kanan halaman, tapi dengar-dengar ribut motornya hilang,” katanya.
Dia juga mengatakan, saat masuk ke lingkungan halaman sekretariat Pokja sekitar pukul 19.30 WIB dirinya tidak melihat ada orang yang mencurigakan di sekitar lokasi. Semua penghuni baru sadar jika ada dua motor yang sudah hilang dari posisi awal tempat parkir.
Aparat Polsek Tangerang yang mendapat informasi tersebut, langsung menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP). Sementara, saat ditanya soal kejadian pencurian tersebut, Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Riad mengaku baru mendengar kejadian tersebut. Pihaknya pun langsung menugaskan Kasat Reskrim Polres yang baru untuk segera mengungkap kejadian tersebut.
“Wah, berarti ini PR, kasus baru buat Kasat Reskrim yang baru. Semoga pelakunya bisa segera ditangkap. Dan kalau masih rizki, motor korban bisa kembali,” terangnya. Sekedar informasi, hilangnya kendaraan di sekretariat Pokja Wartawan Tangerang sudah kali ketiga terjadi. Sebelumnya, dua motor pewarta TV atas nama Rizky dan Milhan juga pernah hilang di lokasi yang sama. (kiki/made)