Raja Dangdut Sejukan Cisauk

CISAUK,SNOL  Raja Dangdut H. Rhoma Irama menyejukkan hati ribuan warga Cisauk yang berkumpul di Lapangan Sepakbola Pondok Pesatren (Ponpes) Modern Alfasanah, Desa Suradita, Kamis  (12/7). Terik panas dan debu tidak menyurutkan antusias warga untuk menghadiri acara peringatan Isra Miraj nabi Muhammad SAW sekaligus Milad ke-15 Ponpes tersebut.
“Secara logika manusia, tidak mungkin Nabi Muhhamad SAW bisa melakukan Isra Miraj hanya dalam waktu tiga seperempat malam. Hanya dengan keimananlah kita akan mempercayainya karena tidak ada yang tak mungkin jika Allah SWT menghendaki,” jelas Bang Haji dalam tausiyah yang disisipi dengan lagu-lagu ciptaannya.
Bang haji juga mengajak agar masyarakat menyayangi ibu-ibu mereka. Menurutnya, Ibu merupakan orang yang paling berjasa dalam kehidupan ini. “Doa serta murka ibu akan didengarkan oleh Allah SWT,” imbuh Rhoma yang dilanjutkan dengan menyanyikan lagu dangdut dengan judul Keramat.
H Abas Basri, Pimpinan Ponpes Modern Alfasanah dalam sambutannya berharap melalui peringatan Isra Miraj ini akan mampu meningkatkan keimanan sekaligus semakin terjalinya hubungan ukhuwah Islamiyah dengan sesama. “Momen kali ini merupakan yang paling baik untuk meningkatkan keimanan kita serta menjalin ukhuwah Islamiyah dengan sesama,” jelasnya.
Sebagai pengurus Ponpes, dia tidak akan lelah dalam berjuang menciptakan generasi muda yang baik melalui pembinaan pendidikan yang baik. “Kami berharap akan terus mampu mendidik generasi muda. Bahkan selama kami kami terus menggratiskan sekolah ini khusunya bagi siswa yang tidak mampu,” jelas Basri.
Bupati Tangerang Ismet Iskandar dalam sambutannya yang dibacakan Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Hermansyah mengatakan Pemkab Tangerang sangat menyambut baik kegiatan keagamaan seperti ini. “Tugas pemerintah selain membagun infrastruktur, tentunya membangun masyarakat yang memiliki nilai-nilai keagamaan yang tinggi, maka dengan adanya kegiatan ini tentunya sangat membantu program pemerintah,”  jelasnya. (hendra/jarkasih)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.