Bank Banten Di-Launching Saat HUT Banten ke-16
SERANG, SNOL Pemprov Banten memastikan akan melaunching pendirian Bank Banten pada saat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Banten ke-16 pada 4 Oktober 2016 mendatang. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sudah menyetujui pendirian bank daerah tersebut.
Gubernur Banten Rano Karno menyatakan, Pemprov sudah menyediakan anggaran sebesar Rp 1,3 triliun untuk penyertaan modal Bank Banten tersebut. Anggaran itu untuk kebutuhan operasional berupa pendirian delapan cabang di delapan kabupaten / kota di Banten sekaligus pendirian mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM).
“Proses akuisisi Bank Pundi menjadi Bank Banten juga sudah positif sehingga tidak ada alasan lagi Pemprov untuk menunda-nunda launching Bank Banten ini. Saya inginnya pas ulang tahun Banten, Oktober nanti,” kata Rano, saat ditemui usai bertemu dengan Komisaris PT Banten Global Development (BGD) di rumah dinas Gubernur, Kota Serang, Rabu (27/7).
Dikatakan Rano, jika Bank Banten telah dilaunching, pihaknya kemudian akan mewajibkan semua transaksi yang berkaitan dengan Pemprov dilakukan di bank daerah tersebut. Mulai dari pembayaran gaji pegawai, penyimpanan kas daerah dan lain-lain.
“Contohnya, selama ini kita bayar pajak di Bank Jabar, maka dengan adanya Bank Banten, semua transaksi itu dilakukan di Bank Banten,” ujar Rano.
Rano meminta kepada PT BGD selaku sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang bertugas mendirikan Bank Banten ini, untuk mempersiapkan segala sesuatunya demi lancarnya launching Bank Banten tersebut. “Semuanya sudah klop, tinggal pelaksanaannya saja,” papar Rano.
Menanggapi keinginan Gubernur Banten tersebut, Komisaris PT BGD Asmudji HW siap melaksanakan apa yang telah dicanangkan oleh Pemprov Banten. Meski begitu, Asmudji berharap semua persyaratan operasional yang berkaitan dengan turunan Bank Banten bisa selesai sebelum habisnya masa jabatan Gubernur Banten Rano Karno. Pasalnya, operasional turunan dari Bank Banten itu harus sahkan melalui Surat Keputusan (SK) Gubernur.
“Kalau operasional turunan dari Bank Banten itu belum juga diselesaikan, sebelum jabatan Pak Rano, saya khawatir akan terkatung-katung. Mengingat Gubernur Banten baru yang definitif hasil Pilgub, itu akan dilantik jika tidak ada masalah dilakukan pada pertengahan tahun 2017 mendatang,” jelas Asmudji, seraya mengakui OJK juga telah melakukan fit and propertes (uji kelayakan dan kepatutan) terhadap orang-orang yang nantinya akan mengurusi Bank Banten. (ahmadi/made/satelitnews)