Dishub Perketat Armada Lebaran
SERANG,SNOL–Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Serang, akan perketat kelaikan armada angkutan mudik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1436 H. Dalam waktu dekat, pihaknya akan menggelar uji kelaikan dan kelengkapan kendaraan, serta kesehatan para awak kendaraannya.
Kepala Bidang (Kabid) Keselamatan Teknis Sarana dan Prasarana Dishubkominfo Kota Serang, Herman Gunawan mengatakan, uji kelayakan kendaraan tersebut akan dilakukan terhadap bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yang akan menjadi angkutan mudik Lebaran, dengan rute melintasi Terminal Serang.
“Kita akan melakukan pengujian kendaraan umum jelang mudik. Yang akan kita uji adalah, AKAP,” kata Herman, Rabu (1/7).
Uji kelayakan tersebut untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat pemudik, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan selama perjalanan. “Ini merupakan kegiatan rutin Dishubkominfo Kota Serang setiap tahun menjelang Idul Fitri, agar semua berjalan dengan baik,” tambahnya.
Komponen kendaraan yang akan diperiksa meliputi lampu, rem, ban, alat keselamatan, surat-surat kendaraan dan perlengkapan lainnya. “Kalau ada satu komponen saja yang tidak layak, kami akan minta untuk diperbaiki terlebih dahulu. Bagi yang lolos, kita akan tempel stiker keterangan lolos,” ujarnya.
Herman mengancam akan tidak membolehkan armada angkutan lebaran jika ditemukan kondisi kendaraan bersifat membahayakan, atau tidak layak jalan. “Tentu kita akan tidak bolehkan mengangkut penumpang, jika ditemukan armada angkutan lebaran tak layak jalan,” tandasnya. (mg30/mardiana/jarkasih)