33 Pejabat Dipromosikan Jadi Kepala Sekolah

PANDEGLANG,SNOL– Sedikitnya, 12 dari 27 orang Kepala Sekolah (Kepsek) tingkat SLTP yang dilantik, merupakan pejabat fungsional yang dipromosikan. Mereka dianggap lulus dalam seleksi dan menjalankan tahapan tes yang dilaksanakan pada bulan Desember 2014 lalu. Selain itu, 1 dari 6 orang Kepsek tingkat SLTA yang dilantik, juga masuk kategori promosi.

Hal itu diketahui dalam pelantikan sebanyak 34 pejabat fungsional di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Pandeglang, usai apel pagi dilingkungan kantor Setda setempat, Kamis (21/5). Pejabat yang dilantik terdiri dari, 6 Kepsek tingkat SLTA, 27 orang Kepsek tingkat SLTP dan 1 orang Pengawas SMP.

Kepala Bidang (Kabid) Formasi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pandeglang, Juwaeni menyatakan, daftar tunggu kepala sekolah sudah habis. Artinya, jika kedepan akan dilakukan pengangkatan Kepsek lagi, harus dilakukan seleksi dan tes dari awal lagi. “Satu orang Kepsek yaitu Kepsek SMAN 1 Pandeglang Pak Epi Saefuddin memasuki masa pensiun sejak 1 Mei 2015 lalu,” kata Juwaeni, Kamis (21/5).

Jabatan Kepsek persatu periodenya mencapai 4 tahun. Bisa saja diperpanjang dua periode, dan setelah itu jika masih dianggap berhasil dalam memimpin sekolah serta masih layak menjabat Kepsek. Biasanya posisinya dialihkan ke sekolah yang secara kualitas atau mutu pendidikannya masih rendah.

Sekretaris Dindikbud Pandeglang Nurhasan menambahkan, dengan telah terisinya seluruh jabatan sekolah itu, diharapkan sinergisitas dan peningkatan kinerja bisa tercapai. Dalam rangka terus meningkatkan mutu dan kualitas, serta prestasi pendidikan di Pandeglang. (mardiana/jarkasih)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.