Sekda Keliling Pantau Pelaksanaan MTQ
LEBAK,SNOL–Memasuki hari ketiga pelaksanaan Musbaqah Tilawatil Quran (MTQ) XII tingkat Provinsi Banten, seluruh jajaran termasuk Pemprov terus memantau dan mengawasi pelaksanaan di lapangan.
Semua pihak ingin pelaksanaan MTQ berjalan lancar dan sukses.
Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Banten Kurdi Matin, mengklaim kesuksesan MTQ sudah mencapai 70 persen. Ia mengingatkan, di samping sukses pelaksanaannya, juga harus sukses laporan penyelenggaraan terkait laporan keuangan dan lain sebagainya.
“Yang paling penting lagi bahwa out put MTQ XII ini, kita harus mengikuti STQ yang kebetulan akan dilaksanakan di Jakarta, dan diharapkan nanti hasil proses MTQ ini juga mencerminkan kualitasnya di STQ Nasional. Itu merupakan satu indikator pelaksanaan dan kita benar-benar fair serta memenuhi standar kualifikasi MTQ,” kata Kurdi, saat ditemui di Gedung Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi di Kabupaten Lebak, Kamis (19/3).
Ditambahkannya, yang paling pokok dari gebyar MTQ ini adalah syiarnya. Lebak ber-motto-kan Kota Seribu Madrasah. Proses pembinaan yang nanti terindikasi dihasilkan melalui MTQ, akan membawa dampak positif terhadap syiar Islam diberbagai Kabupaten/Kota seProvinsi Banten.
“Alhamdulillah, dari awal pembukaan sampai saat ini tidak ditemukan kendala apapun, dan tidak ada kejadian yang mengganggu pelaksanaan MTQ ini. Kita berdoa, sampai selesai nanti semuanya berjalan lancar, aman dan sukses,” tambahnya.
Sekretaris Daerah (Sekda) Banten ini juga mengaku sudah berkeliling ke semua tempat dan arena perlombaan. Mulai dari pameran, panggung utama, lokasi musabaqah yang memperlombakan cabang serta sekitar arena lainnya. “Kita akan selalu berusaha meminimalisir kendala-kendala yang akan menghambat pelaksanaan, dan akan selalu berusaha mensukseskan acara MTQ sampai selesai. Besok juga sudah memasuki babak final dari beberapa cabang,” ujarnya.
Sementara, Ketua Pelaksana Lokal Tajudin mengatakan, dalam perjalanan MTQ selama ini, tidak ada hambatan apapun yang berarti. “Panitia lokal selalu berusaha semaksimal mungkin, bagaimana caranya penyelenggaraan MTQ ini berjalan lancar, dan sukses. Ini juga berkat dukungan semua pihak, termasuk masyarakat,” imbuhnya. (mg29/mardiana/jarkasih)