Kabel Listrik di Jembatan Pintu Air 10 Berbahaya
TANGERANG,SNOL Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Tangerang menyurati PT PLN cabang Tangerang. Isinya meminta pihak perusahaan listrik negara itu untuk membongkar kabel listrik yang menempel di sisi Jembatan Pintu Air 10, Jalan Sangego, Kecamatan Karawaci.
Langkah tersebut sengaja diambil karena khawatir akan terjadi kebocoran pada kabel listrik dan dapat menyengat warga yang melintas di jembatan berstruktur rangka baja itu. “Kabel ini dipasang PLN di samping jembatan untuk melintasi Sungai Cisadane, tapi tanpa koordinasi ke kita. Seharusnya PLN membuat jembatan sendiri untuk kabel listrik, tidak boleh bersatu dengan jembatan untuk akses jalan,” tukas kata Kepala Bidang Bina Marga Dinas PU Kota Tangerang Herry C Truna Jaya, Jumat (1/11).
Menurut Herry, kabel listrik bertegangan tinggi tersebut dikhawatirkan dapat mengalirkan listrik ke rangka jembatan ketika terjadi kebocoran. Hal ini dapat membahayakan pengguna jembatan.
“Jembatan baja ini kan bisa menghantarkan listrik. Sementara banyak orang yang melintasi jembatan ini, nanti kalau kesetrum gimana? Masa kita yang tanggung jawab nantinya,” tukas Herry.
Pihaknya telah mengirimkan surat kepada PLN untuk segera membongkar kabel tersebut dan memindahkannya ke jembatan khusus.(kiki/jarkasih)