Anggota MPR Sosialisasikan 4 Pilar
PASAR KEMIS,SNOL—Anggota MPR RI, Andi Achmad Dara melakukan sosialisasi kehidupan berbangsa dan bernegara kepada masyarakat di Kecamatan Pasar, Kamis (8/10). Sosialisasi tersebut diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat pentingnya memahami dan menerapkan nilai-nilailuhur berbangsa dan bernegara dalam kehidupan sehari-hari.Andi menjelaskan, saat ini nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Pancasila telah banyak luntur dimasyarakat. Terlebih dengan desakan ekonomi yang semakin berat membuat lebih banyak masyarakat yang mementingkan kehidupannya sendiri bahkan seringkali menghalalkan segala cara untuk demi kepentinggannya.
“Harus ada upaya yang sungguh-sungguh agar nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila bisa kembali tumbuh di benak seluruh masyarakat Indonesia,” ujar politisi dari Partai Golkar ini
Untuk menumbuhkan hal tersebutlah maka dirinya memiliki kewajiban untuk mensosialisasikan kehidupan berbangsa dan bernegara tersebut kepada seluruh masyarakat khususnya kepada konstituennya.
“Ini merupakan salah satu tanggungjawab seluruh anggota MPR-RI. Dengan sosialisasi ini pula saya mengharapkan masyarakat dapat menjadikan empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara sebagai pedoman hidup,” harapnya.
Andi yang merupakan anggota Komisi XI DPR RI ini berpendapat, salah satu langkah strategis dalam mengembalikan nilai-nilai luhur Pancasila adalah lewat pendidikan. Untuk itu dirinya akan mendesak pemerintah untuk kembali memasukan nilai-nilai luhur Pancasila tersebut kedalam kurikulum (harso/hendra)