Pelaku Pembuang Bayi Belum Terungkap
SERANG,SNOL—Misteri penemuan mayat bayi yang ditemukan di pinggir jalan tol tepatnya di Tol Merak KM 47 Kampung Koper Desa Koper Kecamatan Cikande Kabupaten Serang, Selasa (11/8) lalu belum terungkap. Pihak kepolisian hingga kemarin belum bisa mengungkap pelaku yang membuang bayi berjenis kelami itu.Pihak Instalasi Kedokteran Forensik dan Medikolegal (IKFM) Rumah Sakit dr Drajat Prawiranegara, juga belum mengetahui penyebab kematiannya. Menurut dokter forensik RS dr Drajat Prawiranegara Serang, dr Budi Kushendar, pihaknya telah melakukan pemeriksaan luar terhadap mayat bayi itu. Dari hasil pemeriksaan luar tersebut ia menemukan adanya dugaan bekas luka di tubuh korban. “Kita sudah lakukan pemeriksaan luar terhadap mayat bayi. Masih kita lakukan pemeriksan lebih lanjut. Kondisinya sudah mengalami pembusukan lanjut. Belum bisa membedakan antara bekas luka dan proses pembusukan, keduanya masih samar. Kita belum bisa ungkap penyebab kematianya,” ujar dr Budi Suhendar Rabu (12/8).
Dari hasil pemeriksaan, Budi Kushendar diperkirakan usianya sudah sembilan bulan dalam kandungan. Ia mengaku belum bisa menjelaskan lebih lanjut mengenai sudah berapa lama bayi tersebut tewas dan penyebab kematiannya. “Bayi itu berusia antara 8-9 bulan kandungan. Kalau untuk kematian bayi tersebut itu konfirmasi ke polisi kita tidak bisa jelaskan,” ungkap Budi.
Sementara itu, Kapolsek Cikande Kompol Teddy Arief Soelistiyo mengaku belum mengetahui pelaku pembuang bayi tersebut. Ia sangat mengharapkan adanya bantuan informasi dari masyarakat bila mengetahui adanya kecurigaan terhadap warga yang diduga pelaku pembuang bayi. “Kita sangat mengharapkan adanya informasi sekecil apapun dari masyarakat untuk mengungkap ini. Ini masih dalam tahap penyelidikan,” ungkap Teddy.
Sebelumnya, Rabu (12/8) kemarin petugas dari patroli jalan raya (PJR) Polda Banten menemukan mayat bayi di pinggir jalan tol. Pada saat ditemukan mayat bayi laki-laki tersebut dalam kondisi dibungkus kain batik dan sarung. Setelah ditemukan, mayat bayi laki-laki tersebut oleh petugas PJR Polda Banten dibawa ke Polsek Cikande dan dibawa ke Rumah Sakit dr Drajat Prawiranegara. (mg30/mardiana/jarkasih)