PPDB SD Tanpa Online

TANGERANG,SNOL— Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Kota Tangerang akan difokuskan menggunakan jalur online 90 persen. Namun, khusus untuk jenjang SD dibebaskan dari jalur yang satu ini. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangerang Akhmad Lutfi, menjelaskan belum diwajibkannya jalur online di jenjang SD karena pihaknya belum memiliki patokan karena tidak ada yang akan masuk SD sudah mengikuti TK atau jenjang yang sederajat.

“Untuk SD masih pakai jalur standar, yang mau daftar datang ke sekolah, tidak ada penyeleksian melalui online,” ujarnya.

Namun begitu menurut Lutfi, bukan berarti peserta didik baru jenjang SD tidak ada penilaian. Karena tetap saja, anak yang lulus TK atau sederajat menjadi prioritas. Hanya saja, semua dikembalikan ke sekolah mengenai kuota rombongan belajar (rombel).

‘Tidak bisa memaksakan sekolah untuk menerima siswa baru, harus sesuai dengan kuotanya juga,”ujarnya.

Sedangkan mengenai petunjuk tekhnis (Juknis) pelaksanaan PPDB untuk tingkat SD yang akan diselenggarakan pada ahir Juni inim menurut Lutfi, tidak jauh berbeda dengan jenjang SMP dan SMA.

Sementara itu Kepala SD Negeri Cipondoh 2 Kota Tangerang Muhamad mengaku, sudah mempersiapkan PPDB dengan baik. Bahkan, pihaknya sudah memasang spanduk mengenai jadwal PPDB didepan sekolah.

Selain itu, Ia menegaskan tidak ada biaya apapun dalam proses PPDB yang sudah mulai dibuka sejak 18 Juni 2015. Menurutnya, ini sangat penting untuk memberikan pemahaman kepada masayarkat untuk tidak takut menyekolahkan anaknya.

“Kami sudah memasang spanduk di depan sekolah, bentuk pengumuman saja, bahkan sudah ada beberapa orang tua yang datang juga,” tambahnya.

Menurut Muhamad, tidak ada yang ribet untuk pelaksanaan PPDB tahun ini, karena tidak lagi menggunakan jalur domisili seperti tahun lalu..

“PPDB tahun ini lebih santai, tidak ada jalur khusus, kecuali luar kota dan prestasi,” pungkasnya. (widiawati/hendra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.