CitraRaya Bidik Kalangan Menengah Atas

TANGERANG, SNOL–Salah satu hunian di kawasan Cikupa Kabupaten Tangerang, perkenalkan 800 hunian mewah baru miliknya. Hunian variasi satu dan dua tingkat tersebut dibandrol Rp 600 juta hingga Rp 1.1 miliar lebih.

Demikian yang diungkapkan General Manager Marketing PT Ciputra Residence Yance Onggo, 800 hunian kelas menengah keatas tersebut berada pada kawasan Residensial GardenVille. “Kami sediakan sekitar 20 hektar, di dalamnya akan ada hunian yang terdiri dari satu lantai dan dua lantai. Tinggal dipilih sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan calon penghuninya,” ujarnya, saat ditemui di Alam Sutera Kota Tangerang, Senin (25/5).

Menurutnya, ada perbedaan pengembangan hunian kelas menengah atas ini dengan konsep hunian lain yang sudah ditempati masyarakat. Bedanya, kali ini CitraRaya mengusung konsep penghijauan di dalam area perumahannya, sebab untuk pembangunan kali ini CitraRaya mengusung konsep Eco Culture sebagai pembangunannya.

“Tidak hanya fokus pada rumah sebagai kenyamanan hunian, tapi juga dengan fasilitas green di dalamnya. Seperti playground, mini outbond, community hall, serta ada joging track dan pendestrian walkway,” tutur Yance.

Untuk harga perunitnya, Yance mengaku harga yang ditawarkan lebih murah jika dibandingkan dengan pengembang lain yang menawarkan tipe serupa. Yakni seharga Rp 587 juta, dan paling tinggi berada pada harga Rp 1.1 miliar lebih untuk rumah berlantai dua.

“Kami berharap bisa tetap memberikan kenyamanan dan juga harga terbaik untuk masyarakat, di kawasan Tangerang maupun dari luar Tangerang,” ujarnya. Sehingga dalam satu kawasan CitraRaya, dihuni dengan berbagai kalangan. Baik dari bawah, menengah, hingga atas. (pramita)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.