Persikota Soccer Academy Juara

TANGERANG,SNOL Perjuangan keras Persikota Soccer Academy (PSA) di ajang So Nice Cup 2012 berakhir memuaskan. PSA berhasil menjuarai turnamen tingkat nasional tersebut setelah mengalahkan tuan rumah Akademi Tugu Muda Semarang dengan skor tipis 1-0 di partai final, Minggu (8/7). Gol tunggal PSA dicetak Taufan Fandi di babak pertama.
Keberhasilan PSA di So Nice Cup sekaligus menjadi penebusan kegagalan skuad besutan Hendra Saefullah di Danone Nation Cup (DNC) 2012. Setelah kandas di perempatfinal DNC, PSA terus mempersiapkan diri menghadapi even-even berikutnya. Keseriusan dalam persiapan tim membuat Anwar Satyo Nugroho cs tampil maksimal di ajang So Nice Cup di Semarang Jawa Tengah.
“Setelah dari Danone, para pemain lebih matang. Baik dalam perkara teknis seperti menempatkan posisi hingga fighting spirit yang bagus. Dan, Alhamdulillah. Di So Nice Cup 2012 di Semarang ini, kami bisa menjadi juara. Kuncinya, menurut saya adalah keseriusan dalam persiapan jelang turnamen,” ungkap Abdul Roif, Manajer PSA.
Persiapan yang matang membuat perjalanan PSA menuju juara berjalan cukup mulus. Setelah keluar sebagai juara grup dengan dua kali menang dan sekali imbang, PSA mengalahkan Akademi Arema Malang di perempatfinal. Di semifinal, mereka menundukkan Jakarta Football Academy (JFA) dengan skor 3-1.
“Di final, kami menang 1-0 lewat gol Taufan Fandi di babak pertama. Secara keseluruhan, saya cukup bangga dengan pencapaian kami. Apalagi, ini kan even tingkat nasional. Lawan-lawan kami kebanyakan dari akademi sepakbola, bukan lagi sekolah sepakbola. Ini adalah prestasi yang cukup baik bagi kami. Selain jadi juara, salah seorang pemain kami yakni Anwar Satyo Nugroho terpilih sebagai pemain belakang terbaik,”ungkap Hendra Saefullah, pelatih PSA.
Keberhasilan menjadi juara membuat PSA mendapatkan Piala Bergilir So Nice Cup Indonesia serta uang pembinaan sebesar 4 juta rupiah. Pembina PSA, Ahmad Yani mengaku bersyukur atas keberhasilan timnya menjuarai So Nice Cup. Pria yang juga Kasi Sumber Daya Olahraga di Disporabudpar Kota Tangerang itu berterimakasih atas dukungan semua pihak sehingga PSA bisa jadi juara di So Nice Cup.
“Gelar juara ini dapat diraih berkat doa dan dukungan semua pihak, mulai dari keluarga anggota PSA, manajer, pengurus Persikota dan berbagai pihak lainnya. Semoga PSA bisa berprestasi lebih baik di masa mendatang,”pungkas Ahmad Yani. (gatot)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.