Busyro Muqoddas: Perjalanan Kasus Korusi Sapi Belum Selesai

JAKARTA,SNOL Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan jika kasus dugaan suap dalam pengurusan kuota impor daging sapi masih dalam tahap pengembangan.

Wakil Ketua KPK, Busyro Muqoddas, menerangkan jika pihaknya masih terus mencari tahu siapa pihak lain yang ikut terlibat dalam kasus ini.

“Memang (Tersangka) baru lima. Ini kan masih belum selesai perjalanannya,” kata dia ketika dijumpai di Jakarta, tadi malam (Kamis, 11/7).

Menteri Pertanian, Suswono diketahui sebagai orang yang berwenang untuk memutuskan kuota impor daging yang dimohonkan oleh PT Indoguna Utama (IU). Suswono bahkan disebut ikut kecipratan dana terkait kebijakan kuota impor yang disahkannya.

“Nanti akan kita lihat, (Dugaan keterlibatan) masih kita dalami. Saya gak bisa memprediksi,” katanya.

Bekas Ketua Komisi Yudisial ini menerangkan jika pihaknya masih fokus ke 5 orang yang telah dijerat oleh KPK.

“Iya lima itu. Kami fokus ke yang lima itu. Kalau penerima lain kami belum fokus. Hehehe,” demikian Busyro Muqoddas. (ysa/rmol)