Membangun Tim yang Solid dan Kuat
«Ervan Adi Nugroho, Presiden Direktur PT Paramount Enterprise International»
SUKSES menjalankan roda bisnis tidak bisa dilakukan hanya seorang diri. Perlu partner serta tim yang kuat. Membentuk sebuah tim, terlebih di perusahaan dengan omzet triliunan rupiah per tahun, tentu bukan hal yang mudah. Bagaimana Ervan Adi Nugroho, Presiden Direktur PT Paramount Enterprise International, membangun serta menakhodai timnya sehingga bisa mencapai sukses seperti sekarang ini?
ERVAN menjelaskan keberhasilan Paramount Land bukan karena kesuksesan dirinya pribadi tetapi merupakan kerja keras dari seluruh tim. Team work yang kuatlah menjadi kunci pencapaian Paramount Land saat ini.
Ervan menyebut saat ini di BOD Paramount Land terdiri dari orang-orang yang jago di bidangnya. Ada yang hebat dalam urusan marketing, ada yang jago masalah teknik dan ada pula yang jago masalah keuangan. Dan yang terpenting lagi, jajaran dibawahnya mampu bersikap professional.
“Dengan kelebihan yang dimiliki oleh masing-masing itulah maka akan saling melengkapi satu sama lain serta menutupi kelemahan dari tim itu sendiri,” jelas pria kelahiran Rembang, Jawa Tengah, 51 tahun lalu ini.
Terlebih, bisnis properti merupakan bisnis dengan permasalahan cukup banyak sehingga membutuhkan tim yang kuat agar bisa mengatasinya. Apalagi, semua siklus properti akan selalu berhadapan dengan masalah mulai dari pembuatan ijin, pembebasan tanah, menyusun perencanaan, membangun hingga memasarkan rumah.
“Aspek tanah merupakan hal yang paling rawan. Bahkan yang kita sudah hati-hati aja belinya bisa akan timbul masalah,” jelas Ervan.
Namun begitu dengan banyaknya masalah yang ada justru membuat dirinya dan tim semakin tertantang di bisnis ini. Baginya masalah yang ada itu membuat dirinya terus berpikir untuk menyelesaikannya.
“Bayangkan jika kita bekerja tanpa masalah, maka kita akan bosan. Dengan adanya masalah dan kita berusaha mengatasinya maka kita tidak akan sadar bahwa kita telah bekerja cukup lama di perusahaan tersebut,” jelas lulusan Institut Pertanian Bogor dan Pasca Sarjana STIE IBII, Jakarta ini.
Ervan yang bergabung di Paramount sejak 2006 meyakini properti merupakan bisnis yang menjanjikan. Bisnis properti adalah bisnis yang akan tetap ada sampai kapanpun mengingat rumah merupakan kebutuhan dasar manusia.
“Saat ini rumah tidak hanya sebagai tempat dimana kita tinggal, tetapi merupakan tempat dimana akan mendapatkan ketenangan. Dimana bisa menjadi tempat untuk mengekspresikan seluruh kesenangan dan menikmati hidup. Oleh karena itu bisnis rumah adalah bisnis yang sangat menjanjikan,” ujarnya.
Di tengah-tengah persaingan dan pelemahan ekonomi yang saat ini terjadi, dia justru harus membuat dirinya beserta seluruh tim untuk tampil lebih kreatif lagi. Salah satunya dengan mengeluarkan produk Custom Homes serta Supermarket Property. Hal itu perlu dilakukan agar walau bisnis properti mengalami perlambatan namun pihaknya tidak begitu terimbas.
“Yang lain boleh turun banyak, namun kita tidak boleh. Kita harus tetap survive sekaligus menunjukan bahwa kita perusahaan yang kompetitif yang mampu memberikan pelayanan, serta harga yang sangat bersaing,” ujar dia.
Ervan bersyukur selain wilayahnya sangat strategis, pihaknya mendapatkan dukungan yang kuat dari pemerintah di Tangerang khususnya pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang dalam mengembangkan bisnisnya.
“Saya bersama tim berharap Gading Serpong akan menjelma sebagai pusat pertumbuhan, dan akan menjadi contoh bagi daerah lainnya dalam mengembangkan suatu wilayah,”harap pria yang awalnya mengeluti profesi sebagai dosen dan bankir ini.
Saat ditanyakan bagaimana cara dia mengatasi kesenjangan sosial dengan penduduk lokal, dia menjelaskan sebenarnya kesenjangan tersebut tidak perlu terjadi. Menurut Ervan Paramount Land merupakan pengembang yang membangun perumahan mulai dari menengah hingga atas. Dan khusus untuk menengah itu luas bangunannya bisa lebih kecil dari bangunan milik warga setempat.
“Yang kami jual tidak hanya fisik bangunan, yang kami jual adalah lingkungan yang nyaman bagi penghuni. Jadi walaupun rumah yang kami bangun kecil dengan fasilitas yang lengkap akan membuat penghuni tetap happy,” jelasnya.
Keberadaan perumahan yang dibangunnya juga seharusnya bisa meningkatkan perekenomian warga sekitar.(hendra/satelitnews)