Calon Haji Diminta Waspadai Virus Mers

SERANG,SNOL—Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Serang meminta agar jemaan calon haji (calhaj) untuk mewaspadai bahaya infeksi virus Middle East Respiratory Syndrome Corona Virusmers (MERS-CoV). Salah satu caranya yakni tidak bergaul dengan warga asing seperti warga Korea dan Afrika, serta tidak bermain ke peternakan unta.Kepala Kemenag Kabupaten Serang Bunyamin Iskandar, mengaku akan meminta Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) dan Tim Pembimbing Ibadah Haji (TPIH) mengingatkan calhaj agar membatasi pergaulan di tanah suci. “Kami minta calon haji ini mematuhi aturan, karena kita tahu Virus Mers ini sangat berbahaya,” ujarnya.

Calon haji akan didampingi petugas dari PPIH, TPIH dan tiga orang medis, yakni  satu dokter dan dua perawat untuk satu kloter serta  tiga orang dari Kemenag. “Jemaah harus bisa jaga kesehatan,” ujarnya.

Kepala Dinas Kesehatan Sri Nurhayati menambahkan, calon haji yang diketahui hamil triwulan pertama dan terakhir dan yang terjangkit penyakit menular seperti penyakit tuberkulosis (TBC) bisa gagal berangkat. “Kalau memang positif penyakitnya ya enggak bisa berangkat, karena kalaupun dikita tidak terjaring maka dipemeriksaan ke tiga akan terjaring,” jelasnya. (sidik/mardiana/jarkasih)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.