Giliran Demokrat Buka Penjaringan
SERPONG,SNOL— Jelang Pilkada Desember mendatang, sejumlah partai mulai menunjukkan geliatnya. Setelah Partai Nasional Demokrasi (NasDem) rampung melakukan penjaringan,
hari ini (1/4) giliran Partai Demokrat (PD) yang membuka penjaringan bakal calon (balon) Walikota Tangsel.
PD Kota Tangsel membuka penjaringan di Kantor DPC-nya di Serpong. Wakil Ketua Tim 7 DPC Kota Tangsel Malanthon Sianturi mengatakan PD membuka penjaringan balon walikota Tangsel periode 2016-2021 untuk umum.
Siapa pun bisa mendaftar untuk masuk yang kemudian akan direkomendasikan oleh DPC ke pengurus pusat. “Siapapun bisa mendaftar, silahkan ambil formulir di Kantor Sekretariat DPC Demokrat Kota Tangsel,” ungkap Malanthon menjelaskan kepada wartawan, Selasa (31/3).
Pihaknya akan membuka kesempatan penjaringan balon walikota Tangsel ini hingga 10 April mendatang. Nantinya, para balon yang mendaftar ke PD akan diseleksi oleh internal partai. Namun sebelumnya, harus melengkapi persyaratan administrasi yang diajukan oleh PD.
Ditanya soal apa saja kelengkapan administrasi, Malanthon enggan menjawabnya. “Seleksi awal itu ya seleksi administratif. Baru ke tahap selanjutnya,” ujarnya.
Ketua DPC PD Yansen Tambunan mengatakan PD membuka selebar-lebarnya bagi warga negara yang berminat maju sebagai bakal calon walikota Tangsel. Akan tetapi, PD tetap akan melakukan seleksi yang ketat terkait calon yang akan direkomendasikan untuk bertarung di Pilkada Tangsel nanti. “Harus diseleksi ketat. Paling tidak punya visi misi yang jelas untuk membangun Tangsel dan mensejahterakan masyarakatnya,” tuturnya.
Mengenai siapa saja yang diprediksi bakal mendaftar, Yansen tak mau menduga-duga. Akan tetapi, dirinya menegaskan, PD tidak membatasi siapapun atau dari kalangan manapun untuk mendaftar. (pramita/jarkasih)