Harga Bawang Merah Meroket
TANGERANG,SNOL—Harga bawang merah di pasar tradisional Kabupaten Tangerang mengalami kenaikan sejak dua pekan terakhir. Tercatat rata-rata kenaikan dari Rp11.000 per kg hingga Rp14.000 per kg.
Pedagang menduga kenaikan ini dipicu minimnya pasokan bawang merah akibat terkendala cuaca yang tak menentu.
Salah satu pedagang sayuran Pasar Curug, Hendrik mengaku, sejak dua pekan terakhir harga bawang merah terus naik sehingga banyak konsumen yang komplain. Kenaikan ini juga membuat omsetnya turun hingga 15 persen. Parahnya lagi, kualitas bawang merah juga kurang bagus saat ini terlihat dari ukurannya yang kecil dan kotor.
“Sebelumnya harga bawang merah dijual Rp20 ribu per kg. Namun saat ini harga bawang merah dijual Rp34 ribu per kg. Kenaikan harga itu membuat omset pedagang menurun dan dikomplain pembeli,” keluhnya kepada Satelit News, Senin (16/3).
Terpisah, pedagang sayuran Pasar Cikupa, Sumyak mengatakan, saat ini harga bawang merah bervariasi tergantung ukuran dan jenisnya. Dua pekan lalu, harga bawang tersebut dipatok antara Rp10 ribu per kg sampai Rp17 ribu per kg. Namun belakangan harga terus naik mencapai Rp28 ribu per kg sampai Rp30 ribu per kg.
“Harga bawang merah naik karena tidak ada stok dan memasuki musim hujan sehingga banyak bawang yang rusak,” katanya.
Kondisi ini membuat para pedagang tidak bisa berbuat banyak, sehingga berimbas pada kondisi pasar yang kekurangan stok bawang merah. Sumyak menambahkan saat harga normal, ia bisa membeli 1 sampai 2 kuintal dalam seminggu. “Sekarang hanya 1 kuintal juga susah jualnya,” tegasnya.
Sementara itu, pembeli bawang merah, Turono mengaku cukup kerepotan dengan kenaikan harga bawang merah, sebab ia setiap hari butuh beberapa bawang merah untuk jualan bakso. Meski mahal dan kualitasnya kurang bagus ia pun terpaksa membelinya. Dirinya berharap pemerintah secepatnya turun ke lapangan untuk bisa menstabilkan harga-harga sayuran dan bumbu masakan yang mulai ada kenaikan.
“Saya mencoba untuk menyiasati cari yang ukuran bawangnya yang kecil dan harganya juga yang relatif murah, walaupun kualitas kurang bagus,” katanya saat berbelanja di Pasar Curug. Ia menambahkan, meskipun harga bawang merah naik, namun bawang putih masih stabil. (mg26/aditya)