Korban Tewas Banjir Tangerang 6 Orang
TANGERANG, SNOL Musibah Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Tangerang kembali memakan korban jiwa. Sabtu (19/1), seorang remaja bernama Nurhayat (14), ditemukan tewas karena terseret derasnya Kali Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang. Sudah enam warga Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang yang tewas akibat bencana banjir ini.
Nurhayat sebelumnya pada Jumat (18/1) bermain bersama teman-temannya di pinggir Kali Sipon. Diduga mereka tercebur ke kali yang saat itu arusnya sangat deras.
“Saya lihat korban bersama teman-temannya main di pinggiran kali, mereka bercanda hingga akhirnya mereka tercebur ke kali, tiga orang berhasil diselamatkan sementara Nurhayat terbawa arus,” kata Sohad, saksi mata peristiwa Jumat kelabu itu.
Saat tercebur, kondisi Kali Sipon memang sedang deras-derasnya. “Teman-teman korban setelah kejadian langsung melapor kepada warga. Kemudian Tim SAR dan Tagana langsung melakukan penyisiran. Dan baru ditemukan keesokan harinya,” tukasnya.
Baru pada Sabtu (19/1) siang, jasad Nurhayat berhasil ditemukan Tim SAR. Jenazah Nuhayat kemudian dibawa ke rumah duka di Kampung Dongkal, Kelurahan Cipondoh, Kota Tangerang untuk disholatkan dan kemudian dimakamkan.
Nasroh (50), ibu korban mengatakan, anak bungsunya ini hanya izin untuk pergi bermain bersama teman-temannya. “Sebelum pamit main dia minta dibuatkan telur dadar. Selesai makan, dia pergi. Ternyata dia pergi selamanya,” katanya dengan berlinang air mata.
Hingga satu minggu musibah banjir melanda Kota Tangerang, ada tiga orang yang ditemukan tewas akibat bencana banjir tahun ini. “Ada tiga, dua orang ditemukan di Ciledug, satu orang lainnya di Cipondoh,” kata Kamaludin, anggota Pemadam Kebakaran yang juga tergabung dalam tim Satkorlak Penanganan Bencana Banjir Kota Tangerang.
Sebelumnya, pada Kamis (17/1) lalu, dua warga Kota Tangerang ditemukan tak bernyawa setelah terseret arus sehari sebelumnya. Korban pertama bernama Andi alias Abi (28), seorang karyawan pabrik tahu di Jalan KH Mas Mansyur, Kelurahan Gondrong, Kecamatan Cipondoh dan Kliwon (62), warga RT 05/01, Kelurahan Karang Mulya, Kecamatan Karang Tengah.
Sedangkan di Kabupaten Tangerang, banjir yang menerjang wilayah setempat menyebabkan tiga orang tewas. Ketiganya adalah seorang pemuda tewas terseret arus di Jayanti, satu balita tewas terseret arus di Sindangjaya dan seorang pria yang tewas tersengat listrik saat dilanda banjir. (pramita/ aditya/deddy)