Ribuan Petasan Disita dari 5 Titik
TIGARAKSA,SNOL Ribuan petasan berbagai jenis berhasil disita petugas Kepolisian Polres Kota Tangerang. Penyitaan dilakukan saat razia petasan atau operasi pasar di sejumlah lokasi seperti di Pasar Senyitong, Cikupa, Legok, Gembong, dan Serpong.
“Petugas mengamankan 7500 petasan korek, 760 petasan jangwe dan 1200 petasan tarik. Itu didapat dari sejumlah pedagang petasan di beberapa lokasi berbeda di Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan,” ujar AKP Tatang Kabid Humas Polres Kota Tangerang usai operasi pasar kepada Satelit News, Rabu (25/7).
Operasi kali ini terbagi dalam dua tim dengan sasaran tim pertama yakni di wilayah Serpong, Curug dan Cisauk. Sedangkan tim kedua mulai dari wilayah Cikupa hingga Balaraja. Tidak hanya petasan, sasaran operasi pasar kali ini juga polisi merazia Miras dan VCD Porno. “Kegiatan ini sudah diinstruksikan sebelum bulan puasa. Operasi dilakukan setiap hari dengan razia pekat dan Miras, serta petasan,” kata Tatang.
Operasi ini lanjutnya, pihaknya belum menemukan adanya Miras yang dijual di pasar-pasar. “Meski belum menemukan atau ditemukan, operasi ini akan terus dilakukan demi membantu menjaaga ketertiban jalannya ibadah puasa bagi umat islam di Bulan Ramadhan, hingga Lebaran Idul Fitri nanti,” tuturnya.
Sebelumnya, sebanyak 21.500 botol minuman minuman keras (miras) serta VCD porno dan bajakan dimusnahkan oleh Polres Kota Tangerang, Selasa (17/7). Pemusnahan dihadiri oleh Kejaksaan Negeri Tigaraksa Kabupaten Tangerang, MUI, Ormas FPI, serta perwakilan dari pemerintah daerah Kabupaten guna menyaksikan pemusnahan tersebut.
Kapolresta Tangerang Kombes Pol Bambang Priyo Andogo yang memimpin langsung pemusnahan tersebut mengatakan bahwa miras, VCD porno dan bajakan tersebut merupakan hasil operasi rutin cipta kondisi. “Menjelang Ramadhan ini kami memang telah menggelar operasi cipta kondisi untuk memberantas pekat,” ungkapnya.
Pihaknya memang telah memerintahkan kepada seluruh jajarannya sejak 8 Juli lalu hingga menjelang akhir Ramadhan nanti untuk terus melakukan operasi tersebut. “Kami telah instrusikan agar operasi cipta kondisi ini gencar dilakukan di seluruh polsek untuk menekan pekat yang ada dimasyarakat,”ujar Bambang.
Semantara pantauan wartawan di sejumlah lokasi, ditemukan adanya minimarket 24 jam di kawasan sektor 1-6 Bumi Serpong Damai (BSD) Serpong Kota Tangsel yang menjual beberapa jenis minuman keras, seperti bir, guiners dan lainnya. Minuman tersebut dijajakan bebas dan ditempatkan di bagian pojok bawah sejajar dengan jenis minuman lainya. (fajar aditya/jarkasih)