BSD Bangun Dua Mal Baru
SERPONG, SNOL Hingga tahun 2013 mendatang, pengembang BSD City siap membangun dua pusat perbelanjaan baru. Kehadiran dua mal ini akan menambah tujuh pusat perbelanjaan yang telah berjajar di Jalan Raya Serpong. Managing Director Corporate Strategy & Services Sinarmas Land Ishak Chandra mengatakan, satu mal bernama The Breeze berlokasi pada BSD Green Office Park.
Pembangunan mal pertama akan terlaksana sekitar Agustus 2012. The Breeze memiliki konsep green building, hingga karakteristiknya akan berbeda dari yang lain. The Breeze bernuansa alfresco dining dan memiliki konsep Entertainment and Leisure. Komposisi 45 persen tenant masuk kategori Food and Beverage. Sisanya 55% sebagai Supermarket, Fitness Centre, Gadget, Accessories, Beauty & Pampering, dan Cinema.
“The Breeze memang kita rencanakan mulai dibangun tahun lalu, namun hasil evaluasi tahunan kami akhirnya baru dilaksanakan setelah Lebaran ini,” kata Ishak Senin (16/7).
Satu pusat belanja lain mulai dibangun 2013. Ishak masih merahasiakan konsep, nama hingga lokasi pusat belanja milik Sinarmas Land ini. “Mal satu lagi masih dirahasiakan. Tunggu saja. Mal ini segmennya menengah ke atas. Kita ambil segmen yang lain hingga saling melengkapi,” ucap Ishak. “Dalam membangun mal tidak mudah, karena kita pikirkan dua pasar. Pertama, pembeli dan kedua traffic. Bagaimana mal tetap didatangi pengunjung meski di weekdays,” tegasnya.
Sekedar mengingatkan, sudah ada tujuh pusat belanja di Serpong. Di antaranya Summarecon Mal Serpong (SMS) Gading Serpong dan Living World Alam Sutera. Kemudian terdapat Serpong Plaza dan WTC Matahari di Jalan Raya Serpong. Masuk ke sekitar BSD City ada BSD Plaza, BSD Junction, ITC BSD, juga Teraskota. Tak lupa ritel moderen Lottemart, Giant, Hypermart, dan Carrefour. (jpnn)