Mantan Mentan Masuk Bursa Cawalkot Serang
SERANG, SNOL Meski pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kota Serang masih setahun lagi, sejumlah partai politik sudah mulai tancap gas. Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Provinsi Banten misalnya membidik Mantan Mentri Pertanian (Mentan) Anton Apriantono menjadi bakal kandidat Walikota Serang pada Pemilukada Kota Serang tahun 2013 mendatang.
“Dalam silaturahim kader, pengurus DPD, DPC dan Anggota DPRD kota dan anggota DPRD Banten serta Anggota DPR dari PKS pada Minggu (22/4) lalu, PKS Kota Serang menyampaikan beberapa nama kader yang masuk dalam penjaringan Kandidat Walikota Serang. Salah satu Pak Anton selaku Mantan Mentan,” kata Ketua DPW PKS Provinsi Banten Irfan Maulidi kepada wartawan di Serang, Selasa (24/4).
Nama lain yang diusulkan menjadi Kandidat Walikota Serang pada Pemilukada Kota Serang, menurut Irfan, Sekretaris Umum DPD PKS Kota Serang Hidayatullah, Anggota DPR RI Zulkieflimansyah, fungsionaris DPP PKS KH Sudarman Ibnu Murtadlo, Ketua DPD PKS Kabupaten Serang Najib Hamas, dan Pengurus DPP PKS Yayat Suhartono.
Namun, kata Irfan, nama kader yang tersaring dalam Pemilihan Umum Internal (PUI) berdasarkan rangking hasil terdapat lima kader terbaik yakni Anton Apriantono, Zulkieflimansyah, KH Sudarman Ibnu Murtadlo, Najib Hamas, dan Yayat Suhartono.
“Kami sudah menyaring lima nama kader terbaik itu. Dan Lima nama itu akan kami rekomendasikan untuk diajukan ke DPP PKS dan nantinya akan mengkrucut menjadi 2 nama yang akan kami tawarkan kepada masyarakat Kota Serang,” ujarnya.
Dikarenakan kursi PKS di DPRD Kota serang hanya tiga kursi, pihaknya akan membangun komunikasi dengan seluruh partai dan tokoh partai yang ada, baik partai besar maupun partai kecil. Termasuk Incumbent Walikota Serang TB Haerul Jaman.
“Untuk dua nama yang akan kami rekomendasikan, belum bisa kami sampaikan karena masih dalam proses penyaringan bakal calon. Yang jelas kami akan mengusung kader internal dan melakukan koalisi dengan partai lain,” tuturnya.
Untuk Pemilukada Lebak yang juga akan digelar 2013, pihaknya mengaku akan mengusung kader internal, meski hanya memiliki 4 kursi di DPRD Kabupaten Lebak dan syarat minimal pengusungan bakal calon Bupati 8 kursi. Sedangkan pada Pemilukada Kabupaten Tangerang yang digelar akhir tahun 2012 ini, pihaknya sudah mengusulkan dua nama bakal calon Bupati Tangerang yakni Miptahudin dan Bambang Sudarmadji.
“Perolehan kursi di DPRD Kabupaten Tangerang PKS hanya memiliki 4 kursi, sama dengan Kursi PKS di DPRD Kabuparen Lebak. Jadi, kami akan melakukan koalisi dengan partai lain dalam pengusungan kandidat bakal calon bupati dan walik bupatinya.Untuk dua nama bakal calon Bupati Tangerang dari PKS itu, sudah disampaikan ke DPP PKS, tinggal menunggu pesetujuan saja,”terangnya.
Anggota DPRD Provinsi Banten ini menambahkan, mekanisme penjaringan bakal calon Bupati/Walikota di PKS yaitu calon yang diajukan DPD minimal dua nama. Untuk Kabupaten Lebak saat ini masih dilakukan penjaringan bakal calon oleh DPD PKS. “Hingga saat ini, kami masih menunggu usulannya. Jadi siapa kader terbaik PKS di Kabupaten Lebak yang akan diusung, nanti setelah kami menerima usulan dari DPD PKS Kabupaten Lebak,” katanya.(eman/fah)