Pameran Aksesoris dan Peralatan Mobil INAPA kembali digelar

JAKARTA,SNOL—The ASEAN Largest International Trade Exhibition for Auto Parts, Accessories and Vehicle Equip (INAPA) 2015, resmi di gelar di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta, Rabu, (18/3) kemarin.

PT. Global Expo Management (GEM) Indonesia kembali ditunjuk sebagai pihak penyelenggara dalam pameran aksesoris, auto part dan sejumlah produk pendukung otomotif ini.

Menurut Baki Lee, Direktur PT. Global Expo Management (GEM) Indonesia, INAPA 2015 telah diakui sebagai pameran otomotif paling berpengaruh di ASEAN dan telah berlangsung sebanyak 7 kali di Jakarta.

“Dan acara pameran ini merupakan pilihan profesional untuk para OEM (Original Equipment Manufacture) dan penjualan aftermarket ke Indonesia,” ungkap Baki Lee .

Acara yang berlangsung selama empat hari ini juga didukung oleh Kementerian Perindustrian. Menurut Direktur Alat Transportasi dan Darat (IADTK) Kementerian Perindustrian RI, Soejono, pameran ini merupakan jendela industri nasional, karena pasar otomotif nasional menjadi yang terbesar di ASEAN dalam 2-3 tahun ini, dengan peningkatan sebesar 50 persen, dari 300 ribu menjadi 600 ribu produk.

“Saya sangat mendukung acara ini. Di Thailand, industri komponen sangat menarik sekali. Bahkan kalau bisa, ke depannya kita (Indonesia) bisa melebihi Thailand,” ujar Soejono.

Selain pemain lokal, acara ini juga diramaikan oleh banyak investor asing, yang jumlahnya mencapai 1.100 peserta dari 25 negara. Di dalam acara, tersedia beberapa booth yang menarik untuk dikunjungi, antara lain booth dari Indonesia, China, Korea, Taiwan, India, Malaysia, Thailand, Singapura, Australia, Japan, dan Turki. (tmp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.