SERPONG, SNOL Hingga tahun 2013 mendatang, pengembang BSD City siap membangun dua pusat perbelanjaan baru. Kehadiran dua mal ini akan menambah tujuh pusat perbelanjaan yang telah berjajar di Jalan Raya Serpong. Managing Director Corporate Strategy & Services Sinarmas Land Ishak Chandra mengatakan, satu mal bernama The Breeze berlokasi pada BSD Green Office Park.
Posts Tagged ‘Jalan Raya Serpong’
Perwal Pembatasan Truk Diabaikan
TANGERANG, SNOL Peraturan Walikota (Perwal) Nomor 3 Tahun 2012, tentang Pengaturan Angkutan, yang salah satunya mengatur tentang pembatasan truk, kiranya mulai diabaikan supir truk. Terbukti, kendaraan angkutan barang dan truk bertonase di atas 8 ton melintasi Jalan Raya Serpong tanpa batas waktu sebagaimana diatur dalam Perwal.
Melanggar, Ijin KIR Dicabut
Jam Operasional Truk PAMULANG, SN—Pemkot Tangerang Selatan (Tangsel) akan bertindak tegas terhadap truk yang melanggar jam operasional truk. Tindakan seperti tilang hingga pencabutan KIR. Hal tersebut disampaikan Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie usai melaksanakan evaluasi Peraturan Walikota (Perwal) No 3 Tahun 2012 di Aula Pemkot Tangsel, Rabu (4/4). Menurut Benyamin, tindakan bagi para sopir truk [...]
Tunggu Boleh Lewat, Truk Numpuk di Bibir Jalan
SERPONG, SN Pelaksanaan kebijakan pembatasan jam operasional truk sepanjang pukul 22.00 hingga 05.00 WIB di Jalan Raya Serpong, Kota Tangerang Selatan justru berefek kepada kemacetan. Para pengemudi truk seenaknya memarkirkan kendaraannya di bibir jalan untuk menunggu diperbolehkan melintas.
Larangan Jam Lintas Truk di Serpong Mulai Diberlakukan
SERPONG, SN Truk bertonase lebih dari 8 ton dan kontainer jangan coba-coba melintas di Jalan Raya Serpong mulai pukul 05.00 WIB-22.00 WIB. Jika masih melintas, maka langsung ditilang. Hari ini, Senin (2/4) mulai diberlakukan Perwal Nomor 3 Tahun 2012, yang ditandatangani 12 Maret silam.
Truk Pabrik Dapat Dispensasi Lintasi Ruas Jalan Raya Serpong
SERPONG,SN Kendaraan truk yang mengangkut barang bertonase di atas 8 ton dilarang melintas di Jalan Raya Serpong mulai pukul 22.00 hingga 05.00 Wib. Namun bagi truk barang milik perusahaan atau pabrik yang berlokasi di kawasan Serpong dan truk pengangkut BBM dan gas justru mendapat keistimewaan. Armada mereka dibolehkan melintasi ruas jalan di kawasan itu.
Waktu Sosialisasi Truk Tak Cukup
SERPONG, SN Rencana sosialisasi pemberlakuan pelarangan truk dan kontainer di Jalan Raya Serpong selama dua pekan sepertinya tidak berjalan mulus. Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Selatan merasa keberatan waktu sosialisasi dua minggu pemberlakukan aturan baru yakni pukul 05.00 WIB hingga 22.00 WIB.
Truk Resmi Dilarang Lintasi Serpong
Sepanjang Pukul 05.00-22.00 WIB SERPONG, SN Warga Tangerang patut berbahagia. Harapan untuk menikmati Jalan Raya Serpong bebas macet akan terwujud. Pemkot Tangsel telah mengeluarkan Peraturan Walikota (Perwal) Nomor 3 Tahun 2012 tentang Larangan Jam Operasional Truk, yang ditandatangani Walikota Airin Rachmi Diany, Kamisn (15/3).
Sosialisasi Jam Truk Tak Maksimal
SERPONG Menanggapi jam operasional pembantasan aturan truk di Jalan Raya Serpong, Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kota Tangsel, menilai Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi hanya omong doang alias Omdo. Hingga kini sosialisasi perubahan jam operasional truk belum maksimal. “Belum ada sosialisasi yang nyata kepada para supir truk yang melintas di Jalan Raya Serpong. Dishubkominfo hanya memasang [...]