Koalisi Partai Masih Samar

TIGARAKSA, SNOL Dua partai politik pemilik kursi mayoritas di DPRD Kabupaten Tangerang, yakni Partai Demokrat dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) masih belum memutuskan berkoalisi dengan partai manapun meski tetap aktif menjalin komunikasi politik dengan hampir seluruh parpol.
“Saat ini, kami masih dalam tahap komunikasi di DPC (Dewan Pimpinan Cabang). Dari hasil komunikasi ini, akan kami sampaikan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk dijadikan sebagai sebuah keputusan,”ujar Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Tangerang, Mukhlis saat dihubungi Satelit News, Selasa (5/6).
Mukhlis mengatakan, PDIP sangat membuka diri dengan seluruh partai untuk  berkoalisi. Karenanya, komunikasi politik tersebut terus dilakukan guna menyamakan visi memajukan Kabupaten Tangerang ke depan. “Kami terus mengkaji kemungkinan untuk koalisiasi tersebut dengan terus intens melakukan komunikasi dalam rangka menyampaikan visi partai untuk memajukan Kabupaten Tangerang,” ujarnya.
Hal yang sama juga disampaikan Ketua DPC Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Tangerang, Supajri. Menurut Supajri, Partai Hanura telah melakukan komunikasi dengan seluruh partai untuk kemungkinan koalisasi di Pemilukada Bupati dan Wakil Bupati 2012 nanti.
Supajri menambahkan, sejauh ini, dengan jalinan komunikasi yang telah dilakukan, termasuk dalam kerjasama di DPRD, kemungkinan peluang untuk berkoalisi terbuka sangat lebar. “Partai Hanura tentunya juga akan berkoalisi, hanya saja, dengan siapa akan berkoalisi masih belum ditentukan. Tetapi kesempatannya sangat besar dengan kerjasama yang telah kami lakukan selama ini.
Berbeda dengan PDIP dan Hanura, Sekretaris DPD II Partai Golkar Kabupaten Tangerang, Zaeni mengaku saat ini partainya telah memiliki kesepakatan dengan dua partai guna berkoalisi. Hanya saja, pihaknya belum bisa mengumumkan partai apa saja yang telah menjalin kesepakatan dengan Golkar.
Zaeni lebih jauh menjelaskan, meski telah menjalin kesepakatan dengan dua partai tersebut, namun Partai Golkar masih membuka komunikasi dengan partai lainnya untuk berkoalisi. “Selama partai itu memiliki visi yang sama, untuk membangun Kabupaten Tangerang tentunya kami terbuka berkoalisi,” ujar Zaeni. (hendra/made)

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *