Ulama Usung Mirsad Jadi Calon Bupati

TIGARAKSA, SNOL—Sejumlah ulama mendukung Iskandar Mirsad, man­tan Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang yang kini menjadi staff khu­sus Bupati Tangerang Ahmed Zaki Is­kandar untuk menjadi sebagai Calon Bupati Tangerang. Jika pengajuan dirinya sebagai Calon Wakil Bupati Tangerang tak direspon petahana.

Pernyataan dukungan ini disam­paikan sejumlah ulama di Pul AZIM, di Tigaraksa kepada wartawan, Rabu (13/12). Beberapa ulama yang hadir diantaranya adalah KH Sanwani, Ustad Rusdi, Habib Muh Assegaf, H Dahlan Hasyim dan lainnya.

“Sejak semalam (Selasa malam, red) diputuskan Pak Iskandar Mirsad siap untuk maju sebagai Calon Bu­pati Tangerang untuk menghadapi Pak Zaki,” ungkap Ustad Rusdi.

Menurutnya, para ulama yang men­dukung Iskandar Mirsad juga akan menunggu apakah ada respon dari petahana untuk menggandeng Iskan­dar Mirsad sebagai Calon Wakil Bupati Tangerang atau tidak. “Kalau tidak, ya Pak Iskandar Mirsad siap maju sebagai Calon Bupati Tangerang,” tandasnya.

H Dahlan Hasyim menambahkan, terkait rencana ini, komunikasi politik pun sudah dilakukan ke sejumlah par­tai. Pihaknya menyebut ada lima partai yang sudah siap mendukung jika Iskan­dar Mirsad maju sebagai Calon Bupati Tangerang. “Namun partai mana saja tidak bisa kami ungkapkan,” imbuhnya.

Saat ditanya berapa kursi yang akan dikantongi oleh Iskandar Mirsad jika maju di Pilbup Tangerang nanti sebagai Calon Bupati, KH Sanwani mengung­kapkan ada sekitar 17 kursi. “Selain itu, kami juga khawatir kalau Pak Bupati Zaki melawan “bangku kosong” itu ti­dak mencapai target yang diharapkan,” jelasnya.

Untuk bakal calon wakil yang akan mendampingi Iskandar Mirsad jika maju sebagai Calon Bupati Tangerang, Ustad Rusdi kembali menegaskan, seti­daknya ada dua usulan dari para ulama yang masuk, pertama adalah Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tangerang H Nawawi dan artis Tommy Kurniawan.

“Ada aspirasi dari para ulama me­nyebut, Pak Iskandar bisa disanding­kan dengan Pak H Nawawi (Kepala Ke­menag, red),” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, elektabili­tas Ahmed Zaki Iskandar diakui sangat tinggi, disusul oleh mantan Sekda Is­kandar Mirsad. Hal itu terungkap dalam konferensi pers hasil riset yang digelar Alvara Research Center, di kawasan Ci­tra Raya, Kecamatan Cikupa.

Peneliti Alvara Research Center Lili Purwandi mengatakan, Zaki sebagai sosok calon Bupati Tangerang dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) tahun 2018 mendatang memiliki elektabilitas di level teratas, ditandai dengan tingginya tingkat kepuasan publik yang mencapai angka 98,3 persen. Disusul oleh Iskan­dar Mirsad dan Tomy Kurniawan.

“Hasil riset menyebutkan mayori­tas publik merasa puas dengan kinerja Zaki, sehingga kedudukan Zaki di mata publik masih menduduki pada level teratas mencapai 98,3 persen,” kata Lili, kemarin.

Menurutnya, kepuasan itu bedasar­kan pencapaian sejumlah aspek dian­taranya pelayanan terhadap masyara­kat, kesehatan, hingga pembangunan infrastruktur. “Bisa disimpulkan kinerja Bupati Ahmed Zaki Iskandar mendekati sempurna di mata publik,” katanya.

Ia mengklaim survei yang dilakukan lembaga risetnya itu kepada 802 re­sponden terpilih, dilakukan secara face to face atau tatap muka langsung pada rentang waktu 26 November hingga 3 Desember kemarin, hanya menyan­dang margin eror 3,4 persen dari ke­adaan sebenarnya di lapangan.

“Uji sampel dilakukan kepada selu­ruh kecamatan yang ada, sesuai den­gan proporsi jumlah pemilih,” ujar Lilik. (aditya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.