Ratusan Personel Gabungan Disiagakan

Polrestro Tangerang Siap Hadapi Banjir

TANGERANG, SNOL—Polres Metro Tangerang Kota dan Pemerintah Kota menyiagakan jajarannya meng­hadapi potensi banjir pada musim penghujan. Pasukan dan peralatan keselamatan banjir digelar dalam apel di Mapolres Metro Tangerang Kota, Jalan Daan Mogot, Selasa (14/11). Pasukan gabungan diminta mewaspadai sejumlah wilayah yang rawan dilanda banjir.

Banjir masih menghantui pen­duduk di sejumlah wilayah Kota Tangerang. Kepala Polisi Resor Tangerang Kota, Kombes Harry Kuri­awan menyebut beberapa daerah yang langganan dilanda banjir di an­taranya Perumahan Ciledug Indah, Periuk dan Total Persada. Dia me­nyebut, apel tersebut guna menyiap­kan pasukan menghadapi banjir.

“Apel gelar pasukan untuk memas­tikan kesiapan pasukan yang akan mengawaki peralatan keselamatan seperti perahu karet, kano, kayak dan ban pelampung,” jelasnya. Apel tersebut juga diikuti jajaran Dinas Perhubungan, Satuan Polsi Pra­mong Praja (Satpol PP), serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang. Para peting­gi lembaga negara dan pemerintah­an daerah hadir dalam apel tersebut.

“Apel gelar pasukan dihad­iri oleh Wakapolres, Dandim 05/06 Tangerang, Kasatpol PP Kota Tangerang, Kadishub Kota Tangerang, Kepala BPBD Kota Tangerang, Pokdarkamtibmas (Ke­lompok Sadar Keamanan dan Keter­tiban Masyarakat) Kota Tangerang,” imbuh Harry.

Bencana alam datang tanpa bisa diduga-duga. Harry mencontohkan, di wilayah Tangerang Selatan ben­cana longsor terjadi belum lama ini. Pasukan gabungan, sambungnya, harus siap dalam kondisi apa pun.

“Pada banjir tahun kemarin yang menimpa kawasan daerah Periuk saya berada di dalamnya bersama unsur terkait yaitu BPBD, Satpol PP, TNI dan Polri, saya yakin Pemerin­tah Kota Tangerang bisa menangani bencana, bahwa kita harus waspada terhadap bencana banjir karena di wilayah Tangerang Selatan sudah ter­jadi bencana longsor,” ujar Kapolres.

Apel tersebut diikuti ratusan personel gabungan dari Polrestro Tangerang Kota, BPBD, Dishub, Kodim 06/06 Tangerang, serta Di­shub Kota Tangerang. Kapolrestro Tangerang Kota, Kombes Harry Kur­niawan memimpin langsung apel tersebut. Di sela apel, para petinggi lembaga tadi memeriksa alat serta pasukan gabungan.

Kesiapan menghadapi ban­jir juga ditunjukkan jajaran Dinas Perhubungan Kota Tangerang. Ke­pala Dishub, Saeful Rohman men­gatakan, pihaknya akan melakukan penertiban lalu lintas bila banjir melanda. Bahakan, sambungnya, rekayasa lalu lintas akan diberlaku­kan bila diperlukan.

“Kekuatan personel penuh, siap membantu dalam penanganan ban­jir, khususnya penanganan lalu lin­tas, saat evakuasi banjir, misalnya. Tentu saja nanti (rekayasa lalu lintas) kita lakukan, tergantung situasi,” ka­tanya melalui sambungan telepon, Selasa (14/11).

Sementara itu, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah melakukan ins­peksi terhadap sejumlah proyek yang tengah dilaksanakan oleh Pemerin­tah Kota Tangerang. Salah satunya pembangunan turap di wilayah pe­rumahan Total Persada kecamatan Periuk. Turap dibangun untuk men­gatasi persoalan banjir yang kerap terjadi saat intensitas hujan tinggi.

Arief menilai pembangunan se­jumlah proyek dirasa harus selesai dengan segera mengingat manfaat­nya akan sangat terasa bagi ma­syarakat.

“Semoga cepat selesai dan bisa ngebantu warga biar gak kebanjiran lagi,”ucap Arief yang ditemui di wilayah kelurahan Gebang Raya Kecamatan Periuk, Selasa (14/11). (irfan/gatot)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.